Jokowi Ajak Anak dan Menantunya Salat Jumat di Masjid Istana

17 Agustus 2018 13:28 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Presiden Jokowi (kiri) bersama keluarga hendak melaksanakan salat Jumat di Masjid Baiturrahim Istana, Jumat (17/8/18). (Foto: Yudhistira Amran Saleh/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Presiden Jokowi (kiri) bersama keluarga hendak melaksanakan salat Jumat di Masjid Baiturrahim Istana, Jumat (17/8/18). (Foto: Yudhistira Amran Saleh/kumparan)
ADVERTISEMENT
Setelah upacara penaikkan bendera dalam rangka HUT ke-73 Republik Indonesia, Presiden Joko Widodo yang mengenakan baju adat Aceh dan Ibu Negara Iriana Widodo yang mengenakan baju adat Minangkabau langsung masuk ke dalam Istana Merdeka, Jakarta.
ADVERTISEMENT
Di dalam Istana, mereka menerima sejumlah para tamu undangan. Mulai dari mantan presiden hingga wakil presiden, putra dan putri presiden serta para pejabat tinggi negara dan duta besar negara-negara sahabat.
Pantauan di lokasi, Jumat (17/8), sekitar pukul 11.58 WIB, Jokowi terlihat keluar dari Istana Merdeka. Jokowi telah berganti pakaian dengan baju koko putih dan peci hitam. Jokowi hendak menunaikan salat Jumat di Masjid Baiturrahim di Kompleks Istana Kepresidenan.
Presiden Jokowi (kiri) bersama keluarga hendak melaksanakan salat Jumat di Masjid Baiturrahim Istana, Jumat (17/8/18). (Foto: Yudhistira Amran Saleh/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Presiden Jokowi (kiri) bersama keluarga hendak melaksanakan salat Jumat di Masjid Baiturrahim Istana, Jumat (17/8/18). (Foto: Yudhistira Amran Saleh/kumparan)
Jokowi terlihat didampingi oleh putra sulungnya, Gibran Rakabuming, dan menantunya, Bobby Nasution. Saat hendak ke masjid, Jokowi sempat dicegat oleh tamu undangan yang hendak berfoto bersama.
Jokowi kemudian melayani mereka yang hendak berfoto. Setelah 5 menit meladeni tamu undangan berfoto bersama, Jokowi, Gibran dan Bobby langsung menuju ke masjid.
Presiden Jokowi menuju Masjid Baiturrahim Istana, Jumat (17/8/18). (Foto: Yudhistira Amran Saleh/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Presiden Jokowi menuju Masjid Baiturrahim Istana, Jumat (17/8/18). (Foto: Yudhistira Amran Saleh/kumparan)
Rencananya pada pukul 15.30 WIB, Jokowi menerima Torch Relay Asian Games 2018. Selanjutnya pada pukul 17.00 WIB, Jokowi dan Iriana akan kembali hadir di upacara penurunan bendera Merah Putih.
ADVERTISEMENT