Jokowi Harap Kampus UIII Jadi Rujukan Peradaban Islam di Dunia

5 Juni 2018 10:06 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pembangunan Kampus UIII di Cimanggis (Foto: Yudhistira Amran Saleh/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Pembangunan Kampus UIII di Cimanggis (Foto: Yudhistira Amran Saleh/kumparan)
ADVERTISEMENT
Setelah direncanakan sejak 2 tahun lalu, pembangunan Universitas Islam Internasional Indonesia (UIII) dimulai dengan peletakan batu pertama oleh Presiden Joko Widodo. Saat memberikan sambutan, Jokowi berharap agar kampus UIII menjadi pusat peradaban Islam di Indonesia.
ADVERTISEMENT
"Kita berharap UIII benar-benar jadi pusat kajian, penelitian peradaban Islam di negara kita Indonesia. Karena kita kenal sekarang ini di dunia sebagai negara besar, penduduk muslim terbesar di dunia," ucap Jokowi di Gedung Pemancar RRI, Cimanggis, Depok, Jawa Barat, Selasa (5/6).
"Sudah sewajarnya, sepantasnya Indonesia jadi rujukan kemajuan peradaban Islam di dunia. Inilah nanti tempatnya," tuturnya.
Jokowi juga mengungkapkan keinginannya agar kampus ini dibangun di tanah seluas 1.000 hektare. Namun karena lahan seluas itu tidak ditemukan di Pulau Jawa, maka kampus ini hanya bisa dibangun di tanah seluas 142 hektar.
"Mencari lahannya juga tidak mudah karena saya tidak mau setengah-setengah. Permintaan saya saat itu minta lahan 1.000 hektare, tapi sangat sulit sekali di Jawa. Saya sarankan di luar Jawa, semua tim sampaikan tak setuju," ungkap Jokowi.
Pembangunan Kampus UIII di Cimanggis (Foto: Yudhistira Amran Saleh/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Pembangunan Kampus UIII di Cimanggis (Foto: Yudhistira Amran Saleh/kumparan)
ADVERTISEMENT
"Ya sudah carikan di Jawa yang mendekati 1.000, ternyata kita dapat lahan 142 hektare. Tapi saat saya lihat di lapangan tadi 142 juga luas, alhamdulillah. Saya enggak bayangkan kalau dapat 1.000 hektare," ujarnya.
Jokowi mengaku bangga dengan pembangunan Kampus UIII ini. Apalagi desain bangunannya sangat futuristik, baik dari sisi desain hingga tata ruang kampusnya. Jokowi yakin Kampus UIII jadi kampus masa depan.
"Selesai (pembangunan) total 4 tahun. Tahun depan insyaallah sudah bisa kita gunakan untuk 1, 2, 3 mata kuliah yang sudah kita siapkan. Kita berharap ide-ide yang ada ini bisa mempercepat hadirnya kesejahteraan umat bagi seluruh masyarakat Indonesia yang mewujudkan negeri yang baldatun thayyibatun wa rabbun ghafur," tutur Jokowi.
ADVERTISEMENT
Usai sambutan, Jokowi meresmikan pembangunan Kampus UIII. Dengan didampingi Wakil Presiden Jusuf Kalla, Jokowi melakukan peletakan batu pertama pembangunan UIII. Turut hadir dalam kegiatan ini Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Gubernur Jawa Barat Ahmad Heryawan, Menristekdikti M Nasir, Mendikbud Muhadjir Effendy, dan Menteri PUPR Basuki Hadimuljono.
Gambar Planning Pembangunan UIII di Cimanggis (Foto: Yudhistira Amran Saleh/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Gambar Planning Pembangunan UIII di Cimanggis (Foto: Yudhistira Amran Saleh/kumparan)