Jokowi Harap Pembangunan Konstruksi KEK Mandalika Selesai Januari 2020

17 Mei 2019 15:23 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Presiden Joko Widodo saat meninjau perkembangan pembangunan proyek KEK Mandalika. Foto: Biro Pers Sekretariat Presiden/Kris
zoom-in-whitePerbesar
Presiden Joko Widodo saat meninjau perkembangan pembangunan proyek KEK Mandalika. Foto: Biro Pers Sekretariat Presiden/Kris
ADVERTISEMENT
Presiden Jokowi meninjau perkembangan pembangunan kawasan Mandalika di Lombok, Nusa Tenggara Barat, Jumat (17/5). Lokasi tersebut merupakan Kawasan Ekonomi Khusus (KEK) Pariwisata yang ditetapkan berdasarkan Peraturan Pemerintah Nomor 52 Tahun 2014.
ADVERTISEMENT
Dalam kunjungan kali ini, Jokowi menerima laporan terkait pembangunan infrastruktur di kawasan tersebut, salah satunya adalah hotel.
Presiden Joko Widodo saat meninjau perkembangan pembangunan proyek KEK Mandalika. Foto: Biro Pers Sekretariat Presiden/Kris
"Saya ingin melihat perkembangan dari Mandalika. Pak Dirut (PT Indonesia Tourism Development Corporate atau ITDC) menyampaikan hotelnya sudah ada 7 yang sewa dan 3 yang dibangun. Intinya sebuah perkembangan yang sangat bagus," kata Jokowi di lokasi dalam keterangannya, Jumat (17/5).
Mandalika juga akan menjadi tuan rumah ajang balap motor MotoGP tahun 2021 mendatang. Jokowi menegaskan pembangunan infrastruktur lainnya juga harus selesai demi mendukung penyelenggaraan MotoGP di Indonesia.
Presiden Joko Widodo saat meninjau perkembangan pembangunan proyek KEK Mandalika. Foto: Biro Pers Sekretariat Presiden/Kris
"Kita juga ingin fasilitas yang berkaitan dengan MotoGP 2021 itu juga segera dikerjakan. Airport sudah, jalan sudah penetapan lokasi. Sehingga kita harapkan konstruksi paling lambat itu di Januari 2020," jelasnya.
ADVERTISEMENT
Ia meminta lewat pembangunan di kawasan Mandalika turut serta meningkatkan perekonomian masyarakat setempat.
Lokasi proyek pembangunan KEK Mandalika. Foto: Biro Pers Sekretariat Presiden/Kris
"Kita mengharapkan ini nanti ada sebuah titik pertumbuhan ekonomi baru, yang secara agregat nasional nanti bisa memberikan support juga pada pertumbuhan ekonomi nasional," tutupnya.
KEK Mandalika terbentang luas 1.034 hektare dari Pantai Kuta, Pantai Seger, hingga Pantai Tanjung Aan. Pengelolaan serta pembangunan di KEK Mandalika dipercayakan kepada PT ITDC. Dan mulai tahun 2021, Mandalika akan menjadi tuan rumah ajang balap MotoGP.