Jokowi-Ma'ruf Kenakan Pakaian Serba Putih dan Peci di Debat Perdana

17 Januari 2019 12:53 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Presiden Joko Widodo (tengah) melayani permintaan swafoto oleh pengemudi online disela-sela Silatnas Keluarga Besar Pengemudi Online di Jakarta. (Foto: Antara/Puspa Perwitasari)
zoom-in-whitePerbesar
Presiden Joko Widodo (tengah) melayani permintaan swafoto oleh pengemudi online disela-sela Silatnas Keluarga Besar Pengemudi Online di Jakarta. (Foto: Antara/Puspa Perwitasari)
ADVERTISEMENT
Sejumlah persiapan tengah dilakukan timses dan paslon nomor urut 01, Jokowi-Ma'ruf Amin, dalam menghadapi debat Pilpres 2019 yang akan digelar di Hotel Bidakara, Kamis (17/1) malam. Tak hanya soal pemahaman materi, penampilan keduanya saat debat juga tengah dipersiapkan.
ADVERTISEMENT
Direktur Komunikasi TKN Jokowi-Ma'ruf, Usman Kansong, mengungkapkan bahwa Jokowi dan Ma'ruf akan mengenakan pakaian dengan nuansa serba putih. Jokowi akan mengenakan kemeja lengan panjang warna putih yang dipadukan dengan peci warna hitam.
"Pakai putih, pakai peci. Sesuai dengan foto di surat suara," kata Usman di Jakarta, Kamis (17/1).
Surat suara resmi capres cawapres 2019. (Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Surat suara resmi capres cawapres 2019. (Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan)
Ditemui pada kesempatan terpisah, Ma'ruf tidak menampik akan tampil seperti biasa, yaitu dengan mengenakan sarung yang menjadi ciri khasnya selama ini.
"Nantilah biar surprise, mengejutkan. Ya kira-kira begitulah (akan pakai sarung). Tahu saja wartawan," katanya sambil tersenyum di kediamannya di Jalan Situbondo, Jakarta Pusat.
Sebelumnya, Sekretaris TKN Jokowi-Ma'ruf, Hasto Kristiyanto mengungkapkan makna pakaian putih yang akan dikenakan pasangan capres cawapres itu. Menurutnya, warna putih memiliki makna yang sederhana dan memperlihatkan sosok yang apa adanya.
Ma'ruf Amin di rumah Situbondo jelang debat perdana. (Foto: Efira Tamara/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Ma'ruf Amin di rumah Situbondo jelang debat perdana. (Foto: Efira Tamara/kumparan)
"Pak Jokowi sejak Pilpres 2014 menampilkan sosok apa adanya, turun ke bawah, dan itu adalah pengakuan dari rakyat sendiri. Maka warna putih identik dengan Pak Jokowi dan Kiai Ma'ruf," kata Hasto beberapa waktu lalu.
ADVERTISEMENT
"Dengan warna putih yang merangkul bersama dilihat ini gambaran nasionalisme religius bersama-sama untuk membangun Indonesia," pungkasnya.
--------------------
Saksikan live streaming Debat Pilpres 2019 di kumparan, Kamis (17/1) mulai pukul 19.30 WIB. kumparan bekerjasama dengan TVRI untuk menayangkan rangkaian Debat Pilpres 2019. Nurhadi, 'calon presiden Maha Asik' juga akan meramaikan live streaming Debat Pilpres 2019 di kumparan.