Jokowi Menekan Pulpen di Awal Saja dan Memegang Telinga Sekali

18 Februari 2019 14:21 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Capres no urut 01 Joko Widodo saat memegang pulpen di Debat Kedua Capres 2019 di Hotel Sultan, Jakarta, Minggu, (17/2). Foto: Facebook @kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Capres no urut 01 Joko Widodo saat memegang pulpen di Debat Kedua Capres 2019 di Hotel Sultan, Jakarta, Minggu, (17/2). Foto: Facebook @kumparan
ADVERTISEMENT
Debat Capres jilid II baru saja dihelat Minggu malam (17/2). Perdebatan yang menghadirkan calon presiden dari nomor urut 01 dan 02 saja ini rupanya menyuguhkan sejumlah momen yang menuai sorotan publik.
ADVERTISEMENT
Momen yang jadi sorotan tersebut dilakukan oleh capres petahana Joko Widodo selama debat. Jokowi tampak tampil bicara sambil memegangi pulpen dan sempat tertangkap kamera sedang memegang telinga.
Publik pun berspekulasi perihal momen ini. Di media sosial, tersebar tuduhan bahwa Jokowi menggunakan earphone untuk mendapat masukan data. Earphone itu dianggap terhubung dengan pulpen yang tampak beberapa kali dipegang Jokowi.
Lantas, berapa kali sebenarnya Jokowi kedapatan sedang dalam momentum menekan pulpen dan memegang telinga?
Dari amatan kumparan, Jokowi memegang pulpen selama menyampaikan visi dan misi di segmen pertama debat. Selama 3 menit berbicara, dia memegangi pulpen di depan perutnya sambil sesekali menekan-nekan menggunakan ibu jarinya.
Di momentum memegang pulpen ini, Jokowi membicarakan perihal upayanya ke depan mengurangi pemakaian energi fosil. Mantan Gubernur DKI Jakarta ini juga bicara pencapaiannya soal dana desa, infrastruktur jalan desa, dan bangunan unit irigasi yang sudah dibangunnya.
ADVERTISEMENT
Saat memegangi pulpen di segmen pertama, Jokowi juga sempat menyampaikan data-data impor jagung dan kebakaran hutan.
“Kita ingat di 2014 kita masih impor 3,5 juta ton jagung. Tahun 2018 kita hanya impor 180 ribu ton jagung. Artinya ada produksi 3,3 juta ton yang telah dilakukan petani. Sebuah lompatan besar,” kata Jokowi.
“Di bidang lingkungan hidup kita ingin kebakaran hutan, kebakaran lahan gambut tidak terjadi lagi. Dan ini sudah bisa kita atasi. Dalam tiga tahun ini tidak terjadi kebakaran lahan, hutan, kebakaran lahan gambut dan itu adalah kerja keras kita semuanya,” tambahnya.
Setelah segmen pertama usai, Jokowi tidak lagi memegangi pulpen ketika bicara sepanjang debat.
Pegang Telinga
Capres no urut 01 Joko Widodo saat memegang telinga di Debat Kedua Capres 2019 di Hotel Sultan, Jakarta, Minggu, (17/2). Foto: Facebook @kumparan
Mengenai momentum Jokowi memegang telinga, hal itu tampak di segmen ketiga debat. Pada saat tersebut, Prabowo baru saja menyelesaikan tanggapannya terhadap jawaban Jokowi perihal reforma agraria.
ADVERTISEMENT
“Ya, jadi nanti kami strateginya berbeda, kami strateginya adalah undang undang dasar 1945 pasal 33. Bumi dan air dan semua kekayaan alam yang terkandung, di dalamnya dikuasai oleh negara,” kata Prabowo selama 16 detik sisa waktunya menanggapi.
Pasca Prabowo menyelesaikan pembicaraannya, dia sempat diperingatkan waktunya habis oleh moderator. Barulah pada saat itu Jokowi tampak memegang telinganya dengan jari telunjuk tangan kirinya. Setelahnya, dia sempat mengusap-usap daun telinganya.
Jokowi memang kedapatan memegang telinga, namun tidak sedang dalam posisi berbicara atau mengungkapkan sesuatu.
Saat dikonfirmasi wartawan, Jokowi tegas membantah beredarnya isu earphone yang terhubung dengan pulpen saat Debat Capres Kedua. Dia berharap fitnah ini tak lagi digulirkan.
"Ada-ada saja sih ini. Fitnah-fitnah seperti itu jangan diterus-terusinlah," ucap Jokowi di Pandeglang, Banten, Senin (18/2), dalam rangka meninjau program Taruna Siaga Bencana (Tagana) Masuk Sekolah (TMS).
ADVERTISEMENT
Jokowi juga menantang untuk dibuktikan pulpen yang dipakainya di debat adalah alat yang terhubung dengan earphone untuk mendapat suplai data.
"Ini pulpen (sambil menunjukkan pulpen), cek aja (sambil menunjukkan pulpen). Jangan buat isu, fitnah-fitnah yang enggak bermutu," tegasnya.
Pulpen yang digunakan Jokowi di debat kedua capres 2019 di Hotel Sultan, Jakarta, Minggu, (17/2). Foto: Instagram @pramonoanungw