Jokowi: Prabowo-Sandi Patriot, Mari Bersama Bangun Bangsa

30 Juni 2019 16:47 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pasangan Capres terpilih Jokowi-Ma’ruf Amin tiba di Gedung KPU, Jakarta Pusat Foto: Rafyq Panjaitan/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Pasangan Capres terpilih Jokowi-Ma’ruf Amin tiba di Gedung KPU, Jakarta Pusat Foto: Rafyq Panjaitan/kumparan
ADVERTISEMENT
Capres nomor urut 01, Joko Widodo (Jokowi), memberi sambutannya usai ditetapkan sebagai capres terpilih oleh KPU.
ADVERTISEMENT
Dalam sambutannya itu, Jokowi berkomitmen untuk membawa seluruh rakyat Indonesia untuk menuju bangsa yang maju dan bermatabat,
"Kami berdua akan mendedikasikan diri kami untuk mencapai cita-cita para pendiri bangsa. Bekerja sekuat tenaga untuk melanjutkan pondasi yang telah kami bangun bersama Bapak Jusuf Kalla di periode pertama," ujar Jokowi di Kantor KPU, Jakarta Pusat, Minggu (30/6).
Jokowi sadar, untuk membangun negara sebesaar Indonesia tidak bisa hanya dilakukan sendiri. Untuk itu, ia mengajak paslon 02, Prabowo-Sandi, untuk bersama-sama membangun bangsa.
"Kami sadari Indonesia negara besar, tidak bisa dibangun hanya dengan satu dua orang, atau sekelompok orang. Oleh karena itu saya mengajak Pak Prabowo Subianto dan Pak Sandiaga Uno untuk bersama-sama membangun negara ini," jelas Jokowi.
Calon Presiden dan Calon Wakil Presiden nomor urut 02 Prabowo Subianto dan Sandiaga Uno berjabat tangan seusai memberikan keterangan pers. Foto: Antara/Sigid Kurniawan
Jokowi meyakini keduanya ingin Indonesia menjadi negara yang maju serta adil dan makmur.
ADVERTISEMENT
"Saya yakin beliau berdua adalah patriot yang menginginkan negara makin maju, adil dan makmur. Terakhir saya mengajak seluruh rakyat Indonesia untuk melupakan perbedaan pilihan politik yang sempat membelah kita," katanya.
"Kita harus bersatu kembali menjadi Indonesia, negeri Pancasila yang mempersatukan kita semua," tutupnya.