KA Sancaka Anjlok di Ngawi, Perjalanan Kereta ke Surabaya Terganggu

6 April 2018 21:02 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi kereta api. (Foto: wikimedia commons)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi kereta api. (Foto: wikimedia commons)
ADVERTISEMENT
Rangkaian kereta api Sancaka dari Yogyakarta menuju Surabaya anjlok. Kereta anjlok di perlintasan di daerah Kedungbanteng-Walikukun, Ngawi, Jawa Timur.
ADVERTISEMENT
Berdasarkan informasi dari akun twitter @KAI121, KA menabrak sebuah truk di petak jalan di perlintasan KA sehingga menyebabkan lokomotif penarik kereta keluar jalur.
"Untuk anjloknya KA, itu lokomotifnya. Terkait keretanya memang karena tertabrak truk, rodanya keluar jalur rel, saat ini memang sudah ada penanganan," kata Choki, petugas KAI saat dihubungi kumparan (kumparan.com), Jumat (6/4).
"Untuk sekarang masih dalam proses penanganan nanti kemungkinan KA masih bisa berjalan. Lebih pastinya saat ini masih dalam penanganan," jelasnya.
Tak ada korban jiwa dalam kecelakaan ini. Namun perjalanan sejumlah KA dari dan menuju Surabaya dan sekitarnya terganggu. Sejumlah KA seperti KA Bima dan Bangunkarta contohnya, hingga saat ini masih menunggu di sejumlah stasiun untuk mengantre giliran melintasi wilayah tersebut.
ADVERTISEMENT
"Semua KA yang melintasi jalur hulu hilir yang melewati daerah tesebut mengalami keterlambatan dan mengalami imbas antrean, semua kereta. Semua kereta yang akan melintasi Walikukun tersendat seperti KA dari arah Jakarta, Bandung menuju Surabaya dan sebaliknya," tutur Choki.
Hingga saat ini PT KAI masih melakukan evakuasi lokomotif kereta api. "Kami konfirmasi, kereta api masih belum bisa dijalankan. Untuk laporan dari pihak terkait korban jiwa saat ini nihil," ujar Choki.