Kabinet Baru Spanyol Didominasi Wanita, Pertama Dalam Sejarah

7 Juni 2018 9:46 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Perdana Menteri Spanyol Pedro Sanchez. (Foto: REUTERS / Susana Vera)
zoom-in-whitePerbesar
Perdana Menteri Spanyol Pedro Sanchez. (Foto: REUTERS / Susana Vera)
ADVERTISEMENT
Kabinet baru Spanyol didominasi oleh wanita, pertama kalinya dalam sejarah demokrasi modern negara itu.
ADVERTISEMENT
Posisi tertinggi diberikan kepada Carmen Calvo, seorang Sosialis, yang akan menjadi wakil Perdana Menteri (Waperdam) mendampingi PM Pedro Sánchez dan merangkap Menteri Emansipasi.
Untuk pos Menteri Ekonomi dipercayakan kepada Nadia Calviño, seorang pengacara dan ekonom yang memainkan peran penting dalam mengatur sektor keuangan menyusul kegagalan tahun 2007.
Calviño telah berkarier dalam Komisi Eropa di Brussel setelah lebih dari satu dasawarsa bekerja pada Kementerian Ekonomi Spanyol. Calviño dikenal fasih dalam empat bahasa, sejak 2014 dia menduduki jabatan sebagai Dirjen Anggaran Komisi Eropa.
Mengomentari penunjukan Calviño, Ketua Grup Santander Ana Patricia Botín mencuit: “Pada momen penting untuk Uni Eropa, memiliki Nadia Calviño sebagai Menteri Ekonomi baru adalah jaminan bahwa Spanyol akan terus meningkat bobotnya di lembaga-lembaga Eropa. Selamat Nadia.”
ADVERTISEMENT
Nama menteri wanita berikutnya adalah Dolores Delgado yang ditunjuk sebagai Menteri Yustisi. Delgado seorang pengacara veteran di Audiencia Nacional (Pengadilan Tinggi Spanyol) dan spesialis dalam kasus-kasus jihadisme.
Perdana Menteri Spanyol Pedro Sanchez. (Foto: REUTERS / Susana Vera)
zoom-in-whitePerbesar
Perdana Menteri Spanyol Pedro Sanchez. (Foto: REUTERS / Susana Vera)
Asosiasi hakim dan pengacara merayakan pengangkatan itu, menyebut Delgado sebagai "kompeten dan berkualitas" untuk posisi tersebut, demikian dikutip kumparan Den Haag (kumparan.com) dari El Pais, Kamis (7/6).
Salah satu isu di meja kerja Delgado antara lain dampak dari keputusan dalam kasus perkosaan geng La Manada baru-baru ini, yang memicu protes nasional dan menyerukan perbaikan definisi kejahatan seks dalam KUHP.
Adapun María Jesús Montero Cuadrado, mantan anggota dewan Andalusia, dipercaya memegang posisi strategis sebagai Menteri Keuangan.
Tak kalah penting adalah posisi Menteri Pertahanan yang diserahkan ke tangan wanita kepercayaan dan orang dekat Sanchez, yakni Margarita Robles.
ADVERTISEMENT
Menteri wanita lainnya adalah Magdalena Valerio yang dipercaya memegang portofolio tenaga kerja. Valerio memiliki pengalaman sebagai kepala departemen lapangan pekerjaan, pariwisata dan yustisi di pemerintah daerah Castilla-La Mancha.
Selanjutnya adalah Isabel Celaá, mantan kepala departemen pendidikan di pemerintah daerah Basque, diangkat sebagai Menteri Pendidikan.
Hal lain yang menyolok adalah penunjukan astronot Spanyol Pedro Duque menjadi Menteri Ilmu Pengetahuan, Inovasi, dan Pendidikan Tinggi. Astronot Duque telah dua kali menjalani misi ruang angkasa.
Penunjukan Duque adalah salah satu dari empat pilihan baru untuk bergabung dengan kabinet Sosialis Pedro Sánchez, yang menjadi Perdana Menteri pekan lalu setelah sukses memimpin gerakan mosi tidak percaya terhadap PM Mariano Rajoy dari Partai Populer.
Duque adalah salah satu wajah paling beken dalam dunia ilmu pengetahuan Spanyol. Pada Oktober 1998 dia pernah ambil bagian dalam misi Discovery, menghabiskan waktu sembilan hari di ruang angkasa untuk memimpin serangkaian eksperimen ilmiah untuk European Space Agency.
Pedro Sanchez PM Spayol Baru (Foto: Emilio Naranjo/Pool via REUTERS)
zoom-in-whitePerbesar
Pedro Sanchez PM Spayol Baru (Foto: Emilio Naranjo/Pool via REUTERS)
Kemudian pada Oktober 2003, Duque kembali ke ruang angkasa dalam pesawat ulang-alik Rusia Soyuz, dan menghabiskan waktu 10 hari di Stasiun Luar Angkasa Internasional (ISS).
ADVERTISEMENT
PM Sánchez secara resmi akan melapor kepada Raja Felipe VI mengenai pilihannya sore ini (Rabu, red).
Sementara itu, Partai Populer telah meminta Perdana Menteri baru untuk mengambil sikap terhadap krisis Catalonia.
"Pedro Sánchez harus mengklarifikasi sesegera mungkin apa posisinya berkaitan dengan langkah pertama oleh pemerintah (Quim) Torra di Catalonia," kata pejabat partai Andrea Levy dalam pernyataan kepada esRadio.
"Kami akan terus mempertahankan persatuan Spanyol dan menegakkan hukum," imbuh Levy.
Sedangkan Ciudadanos, partai protes yang memimpin jajak pendapat voting, menegaskan kembali seruan agar pemilu dipercepat.
“Apa yang perlu dilakukan Sánchez adalah memberikan suara kembali kepada rakyat Spanyol, sistem dua partai takut menghadapi kotak suara,” cetus sekretaris komunikasi partai Ciudadanos, Fernando de Páramo.
ADVERTISEMENT