Kala Siman Sudartawa dan Tim Renang DKI Tertahan di Bandara Hong Kong

13 Agustus 2019 4:55 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
I Gede Siman Sudartawa rebut emas Foto: Aditia Noviansyah/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
I Gede Siman Sudartawa rebut emas Foto: Aditia Noviansyah/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Imbas demonstrasi di Bandara Internasional Hong Kong, seluruh penerbangan pada Senin (12/8) malam dibatalkan. Penumpang pun tertahan di bandara.
ADVERTISEMENT
Di antara penumpang yang tertahan itu terdapat rombongan atlet renang Indonesia yang terdiri dari tim renang PON DKI, PPLM, dan perenang Bali yang batal terbang. Salah satunya adalah perenang nasional asal Bali, I Gede Siman Sudartawa. Para atlet renang itu baru saja mengikuti kejuaraan di Hong Kong.
Pengurus Besar Persatuan Renang Seluruh Indonesia (PB PRSI) sempat mengunggah beberapa foto dan cuplikan video kondisi Siman Sudartawa dan kawan-kawan yang tertahan di Bandara Internasional Hong Kong lewat akun Instagram @pbprsi.
Dari foto-foto itu, tampak para atlet tampak duduk hingga tiduran di lantai depan sebuah toko. Terlihat juga kondisi ribuan penumpang yang ikut tertahan.
Pelatih renang, Felix Susanto, menjelaskan seharusnya mereka terbang pukul 19.00 waktu setempat namun batal terbang karena demonstrasi. Felix memastikan para atlet dalam kondisi aman.
Protes warga di Terminal Keberangkatan Bandara Hong Kong. Foto: REUTERS/Issei Kato
Saat ini, para atlet telah dievakuasi oleh KJRI Hong Hong. Mereka akan dicarikan penginapan dan rencananya akan kembali ke bandara pukul 05.00 waktu setempat untuk antre tiket pesawat.
ADVERTISEMENT
Pihak KJRI Hong Kong juga membenarkan adanya proses evakuasi sejumlah WNI yang terdiri dari 47 atlet renang yang tertahan di bandara. Proses evakuasi pun berjalan secara lancar.
"Kira-kira yang kita bawa 47 orang, para atlet renang yang habis mengikuti kejuaraan olahraga di Hong Kong," jelas KJRI Hong Kong dalam keterangannya, Senin (12/8).
WNI di Hong Kong yang batal berangkat karena penerbangannya dibatalkan mengungsi ke KJRI, seiring kondisi Hong Kong yg semakin memanas. Foto: Istimewa
Selain itu, KJRI Hong Kong juga sempat memantau kondisi para WNI lain yang terdampak akibat pembatalan penerbangan. KJRI Hong Kong memastikan kondisi para WNI di bandara dalam keadaan aman.
"Di bandara juga kami menemui ada sekitar 20 orang sudah di dalam ruang tunggu, ada juga yang transit di Hong Kong. Semua aman, ada makanan, minuman, dan bisa istirahat dengan tenang," terang KJRI Hong Kong
ADVERTISEMENT