Kapal Equanimity Milik Koruptor 1MDB Dilelang Mulai Harga Rp 1,8 T

14 Desember 2018 16:04 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kapal pesiar "Equanimity" (Foto: AFP/Rully Prasetyo )
zoom-in-whitePerbesar
Kapal pesiar "Equanimity" (Foto: AFP/Rully Prasetyo )
ADVERTISEMENT
Malaysia akan melelang kapal yacht super mewah milik tersangka megakorupsi 1MDB, Low Taek Jho alias Jho Low. Setelah dilakukan penaksiran, kapal bernama Equanimity itu akan dilelang dengan harga pembukaan USD 130 juta atau lebih dari Rp 1,8 triliun.
ADVERTISEMENT
Diberitakan Reuters, Jumat (14/12), kapal itu terpaksa dilelang setelah Jho tidak juga hadir dalam panggilan pengadilan. Equanimity adalah salah satu barang mewah yang dibeli Jho dari uang korupsi 1MDB senilai USD 1,7 miliar.
Dalam kapal berlantai marmer dan dilengkapi spa serta sauna ini, Jho kerap berkeliling dunia dan berpesta dengan para selebriti dunia. Selain kapal, Jho disebut menggunakan uang 1MDB untuk membeli lukisan Picasso, perhiasan, dan properti di banyak kota besar dunia.
Kapal pesiar "Equanimity" (Foto: AFP/Rully Prasetyo)
zoom-in-whitePerbesar
Kapal pesiar "Equanimity" (Foto: AFP/Rully Prasetyo)
Pengacara pemerintah Malaysia, Jeremy Joseph,mengatakan taksiran harga Equanimity dilakukan oleh Winterbothams, konsultan kelautan dari Inggris. Jho sendiri membeli yacht sepanjang 91 meter itu dengan harga Rp 3,6 triliun.
Lelang akan dilakukan melalui dua tahap lelang dengan penentuan pemenang pada 31 Maret 2019.
ADVERTISEMENT
Jho Low yang masih buron disebut sebagai otak dari skema rumit penggelapan dana 1MDB. Dana tersebut disalurkan melalui perusahaan-perusahaan cangkang yang sebagiannya masuk ke rekening mantan perdana menteri Malaysia, Najib Razak.