Keakraban Jokowi dan Erdogan: Selfie hingga Gandeng Tangan

7 Juli 2017 15:31 WIB
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Presiden Joko Widodo dan Presiden Erdogan (Foto: Laily Rachev - Biro Pers Setpres)
zoom-in-whitePerbesar
Presiden Joko Widodo dan Presiden Erdogan (Foto: Laily Rachev - Biro Pers Setpres)
ADVERTISEMENT
Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan tampaknya punya kesan mendalam terhadap Presiden Joko Widodo, saat menerimanya di Istana Kepresidenan Turki, Kota Ankara. Erdogan terekam kamera tampak menggandeng hingga menerima ajakan selfie Presiden Jokowi.
ADVERTISEMENT
Kehadiran Jokowi itu mula-mula disambut upacara kenegaraan di Istana Kepresidenan Turki, Kamis (6/7). Lagu kebangsaan Indonesia Raya dikumandangkan diikuti oleh lagu Kebangsaan Republik Turki. Setelah itu Jokowi dan Erdogan melakukan inspeksi pasukan kehormatan.
Presiden Jokowi diterima Presiden Erdogan. (Foto: Laily Rachev - Biro Pers Setpres)
zoom-in-whitePerbesar
Presiden Jokowi diterima Presiden Erdogan. (Foto: Laily Rachev - Biro Pers Setpres)
Setiba di dalam Istana, Erdogan memberikan sebuah bingkisan kotak persegi berisi beberapa potong coklat kepada Jokowi. Uniknya, di setiap potongan cokelat tersebut terdapat gambar foto Jokowi dan Iriana. Didampingi Iriana, Jokowi menerima coklat itu seraya tersenyum.
Presiden Joko Widodo dan Presiden Erdogan (Foto: Laily Rachev - Biro Pers Setpres)
zoom-in-whitePerbesar
Presiden Joko Widodo dan Presiden Erdogan (Foto: Laily Rachev - Biro Pers Setpres)
Lalu di dalam Istana Kepresidenan, momen keakraban kedua pemimpin yang sama-sama memperjuangkan Palestina itu terekam dengan baik. Erdogan dan Jokowi yang kompak mengenakan jas hitam dengan dasi merah, tampak berbincang-bincang di balkon Istana.
Jokowi dan Erdogan  (Foto: Dok. Biro Pers Setpres)
zoom-in-whitePerbesar
Jokowi dan Erdogan (Foto: Dok. Biro Pers Setpres)
Di tengah perbincangan di Istana Kepresidenan, ada momen saat Erdogan menggandeng tangan Jokowi sambil tertawa, yang menunjukkan keakraban keduanya. Tampak di belakang mereka mengikuti para penerjemah.
Jokowi dan Erdogan  (Foto: Dok. Biro Pers Setpres)
zoom-in-whitePerbesar
Jokowi dan Erdogan (Foto: Dok. Biro Pers Setpres)
Begitu juga di sela obrolan itu, Presiden Jokowi tampak tak sungkan menepuk bahu pemimpin Turki yang pernah masuk dalam tokoh muslim berpengaruh ke-2 di dunia itu.
Presiden Joko Widodo dan Presiden Erdogan (Foto: Laily Rachev - Biro Pers Setpres)
zoom-in-whitePerbesar
Presiden Joko Widodo dan Presiden Erdogan (Foto: Laily Rachev - Biro Pers Setpres)
Momen lainnya adalah saat Presiden Jokowi mengajak selfie Presiden Erdogan. Nah, foto ini viral di media sosial Indonesia maupun Turki.
ADVERTISEMENT
Dalam pertemuan bilateral yang juga dihadiri sejumlah menteri di Istana Kepresidenan Turki, Jokowi menyampaikan kepada Erdogan mengenai sejumlah bidang kerja sama yang potensial untuk dikembangkan oleh kedua negara.
Selain perdagangan dan investasi, beberapa bidang lain yang menjadi prioritas adalah bidang pertahanan, energi, dan penanggulangan terorisme.
Presiden Joko Widodo dan Presiden Erdogan (Foto: Laily Rachev - Biro Pers Setpres)
zoom-in-whitePerbesar
Presiden Joko Widodo dan Presiden Erdogan (Foto: Laily Rachev - Biro Pers Setpres)
"Bidang kerja sama lain yang mengalami peningkatan signifikan adalah di bidang industri pertahanan. Saya menyambut baik hasil konkret kerja sama industri pertahanan, antara lain berupa peluncuran tank kelas menengah Kaplan produksi bersama Indonesia dan Turki," kata Jokowi.
Presiden Joko Widodo dan Presiden Erdogan (Foto: Laily Rachev - Biro Pers Setpres)
zoom-in-whitePerbesar
Presiden Joko Widodo dan Presiden Erdogan (Foto: Laily Rachev - Biro Pers Setpres)
Usai kunjungan ke Istana Kepresidenan, Jokowi melanjutkan kunjungan ke Jerman untuk pertemuan G20.
Untuk diketahui, Erdogan sudah lebih dulu mengunjungi Indonesia pada 31 Juli 2015 lalu. Dalam pertemuan itu juga sudah dibicarakan berbagai kerja sama yang kembali ditindaklanjuti dalam kunjungan balasan Jokowi ke Turki.
ADVERTISEMENT