Kebakaran di Hotel Mandarin Oriental London, 20 Unit Damkar Dikerahkan

7 Juni 2018 2:06 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kebakaran di Hotel Mandarin Oriental London (Foto: REUTERS/Henry Nicholls)
zoom-in-whitePerbesar
Kebakaran di Hotel Mandarin Oriental London (Foto: REUTERS/Henry Nicholls)
ADVERTISEMENT
Sebanyak 20 unit pemadam kebakaran dan 120 petugas diterjunkan untuk memadamkan api yang berkobar dari atap Hotel Mandarin Oriental, London, Inggris. Menurut pihak pemadam kebakaran hingga saat ini belum diketahui penyebab kebakaran tersebut.
ADVERTISEMENT
"Penyebab kobaran api belum diketahui," kata petugas pemadam kebakaran seperti dilansir Reuters, Kamis (7/6).
Kebakaran di Hotel Mandarin Oriental London (Foto: REUTERS/Twitter@MattheWickens)
zoom-in-whitePerbesar
Kebakaran di Hotel Mandarin Oriental London (Foto: REUTERS/Twitter@MattheWickens)
Saat ini polisi sedang melakukan evakuasi terhadap orang-orang yang ada dalam hotel tersebut. Belum ketahui apakah ada korban jiwa dan luka-luka atas terjadinya kebakaran ini.
Hotel Mandarin Oriental merupakan hotel bersejarah di Inggris. Hotel ini menjadi tempat pertama kali Yang Mulia Ratu Elizabeth II dan adiknya, mendiang Putri Margaret belajar berdansa.
Kebakaran di Hotel Mandarin Oriental London (Foto: REUTERS/Henry Nicholls)
zoom-in-whitePerbesar
Kebakaran di Hotel Mandarin Oriental London (Foto: REUTERS/Henry Nicholls)
Hotel Mandarin Oriental juga pernah menjadi tempat Ratu Elizabeth II dan Pangeran Philip, Duke of Edinburgh menyambut tamu-tamu kehormatan sehari sebelum Pangeran William menikahi Kate Middleton. Hotel Mandarin Oriental sudah dibangun sejak 1889.