Kecelakaan Bupati Demak, Jasa Marga Imbau Sopir Cek Kelayakan Truk

3 Maret 2019 20:15 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Suasana pembangunan proyek tol Batang-Semarang. Foto: Aditia Noviansyah/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Suasana pembangunan proyek tol Batang-Semarang. Foto: Aditia Noviansyah/kumparan
ADVERTISEMENT
Kecelakaan yang dialami Bupati Demak M Natsir di Tol Batang-Semarang menyisakan sejumlah evaluasi. Kecelakaan diduga karena lampu belakang truk tidak menyala sehingga kecelakaan tak dapat terhindarkan.
ADVERTISEMENT
Untuk itu, PT Jasa Marga meminta kepada seluruh pengguna jalan khususnya pengusaha logistik untuk memastikan kendaraan mereka layak sebelum beroperasi di jalan.
"Jasa Marga mengimbau kepada seluruh pengguna jalan baik pengusaha logistik maupun kendaraan pribadi untuk memastikan kelayakan kendaraan sebelum memulai perjalanan," kata AVP Corporate Communications PT Jasa Marga, Irra Susiyanti, dalam keterangannya, Minggu (3/3).
Kondisi mobil Bupati Demak yang mengalami kecelakaan di Jalan Raya Tol Batang-Semarang. Foto: Dok. Istimewa
Irra menegaskan, kendaraan yang tidak layak operasi akan berakibat fatal dalam perjalanan dan merugikan pengguna jalan lainnya, seperti kasus pecah ban yang banyak ditemui atau lampu yang tidak berfungsi seperti kecelakaan yang dialami Bupati Demak.
"Selain itu, kami juga mengimbau kepada pengusaha logistik agar memenuhi peraturan agar kendaraan tidak Over Dimension Over Load (ODOL) yang menjadi faktor penunjang kelancaran, di mana kendaraan yang ODOL itu tentunya sering mengalami gangguan, seperti pecah ban, patah baut roda, bahkan patah as roda sehingga menjadi hambatan di jalan," jelas dia.
ADVERTISEMENT
"Ditambah lagi, kendaraan ODOL tidak mempunyai akselerasi dan daya pengereman yang baik. Dampaknya adalah meningkatkan potensi terjadinya kecelakaan di jalan, tabrak depan, maupun tabrak belakang," tambah Irra.
Bupati Demak, M Natsir saat masuk ke ruang perawatan di RSUP dr Kariadi. Foto: Afiati Tsalitsati/kumparan
Di sisi lain, sopir Bupati Demak juga diduga mengantuk sehingga tidak mampu mengendalikan kendaraan dan menabrak truk yang ada di depannya. Karena itu, Irra meminta warga tak perlu ragu untuk beristirahat bila mengantuk.
"Kami menegaskan kepada pengguna jalan untuk beristirahat jika lelah ataupun mengantuk dengan memanfaatkan rest area, terutama bagi pengguna jalan yang menempuh perjalanan panjang Jalan Tol Trans Jawa," tutur dia.
Jenazah ajudan Bupati Demak dibawa ke rumah duka. Foto: Dok. Istimewa
Kecelakaan yang dialami Bupati Demak M Natsir kecelakaan di KM 349 Tol Batang-Semarang pada Minggu (3/3) dini hari. Akibat kecelakaan itu, ajudan Natsir bernama Febri Dien T meninggal dunia karena luka parah di kepala.
ADVERTISEMENT
Sedangkan, sopir dan pengawal Natsir menjalani perawatan di RSUD Kalisari, Batang. Natsir juga sempat dirawat di sana, tapi dirujuk ke RSUP Kariadi, Semarang. Natsir mengalami patah tulang panggul kanan.