Kemendagri Gelar Apel Jemput Bola Perekaman e-KTP di 5 Provinsi

20 Januari 2019 11:19 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kemendagri menggelar Apel Jemput Bola Perekaman e-KTP, Minggu (20/1). (Foto: Moh Fajri/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Kemendagri menggelar Apel Jemput Bola Perekaman e-KTP, Minggu (20/1). (Foto: Moh Fajri/kumparan)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Kemendagri menggelar apel pelepasan tim gabungan pusat dan daerah di Kantor Ditjen Dukcapil Kemendagri, Jalan Pasar Minggu Raya, Jaksel, Minggu (20/1). Kegiatan tersebut merupakan rangkaian acara jemput bola perekaman e-KTP di berbagai daerah, khususnya di lima provinsi yang presentasenya rendah.
ADVERTISEMENT
"Banyak yang belum terekam di lima provinsi. Provinsi Sulawesi Barat baru 77,80 persen, Maluku 79,95 persen, Maluku Utara 79,44 persen, Papua Barat 64,18 persen, Papua 37,9 persen," kata Sekjen Kemendagri Hadi Prabowo di lokasi, Minggu (20/1).
Hadi juga meminta agar para relawan tetap melayani apabila ada warga pendatang di suatu wilayah yang belum melakukan perekaman e-KTP. Hal tersebut dilakukan agar kinerja Kemendagri dalam proses perekaman e-KTP semakin maksimal.
Kemendagri menggelar Apel Jemput Bola Perekaman e-KTP, Minggu (20/1). (Foto: Moh Fajri/kumparan )
zoom-in-whitePerbesar
Kemendagri menggelar Apel Jemput Bola Perekaman e-KTP, Minggu (20/1). (Foto: Moh Fajri/kumparan )
"Apa yang telah digariskan dalam pedoman teknis, untuk melakukan perekaman tak hanya penduduk setempat, mungkin ada penduduk sekitar yang ingin merekam jangan ditolak," ucap Hadi.
“Tidak menutup kemungkinan ada permintaan di wilayah sekitarnya sehingga dengan demikian dengan target yang dicanangkan bisa diselesaikan,” tambahnya.
ADVERTISEMENT
Lebih lanjut, ia berpesan agar Dukcapil terus berinovasi meningkatkan pelayanan kepada masyarakat, khususnya dalam pencatatan data kependudukan. Apalagi, data penduduk tersebut akan terus berkembang.
Kemendagri menggelar Apel Jemput Bola Perekaman e-KTP, Minggu (20/1). (Foto: Moh Fajri/kumparan )
zoom-in-whitePerbesar
Kemendagri menggelar Apel Jemput Bola Perekaman e-KTP, Minggu (20/1). (Foto: Moh Fajri/kumparan )
“Pendaftaraan penduduk tak akan berhenti selama NKRI ada dan penduduk terus berkembang. Jadi terus melakukan perekaman dan data ini sudah dipakai database keseluruhan aktivitas baik pemerintah maupun swasta,” terang Hadi.
Acara lalu dilanjutkan dengan pelepasan secara simbolis dengan memakaikan rompi kepada relawan. Ada sekitar 138 relawan gelombang pertama akan berangkat menuju 86 titik layanan yang terbagi di 5 provinsi, yaitu Papua, Papua Barat, Sulawesi Barat, Maluku, Maluku Utara.
Mendagri Tjahjo Kumolo diagendakan hadir dalam apel hari ini. Namun, sampai saat ini Tjahjo belum tampak di lokasi.
ADVERTISEMENT