Ketika Mahathir Supiri Bodyguard Saat Kunjungan kerja

2 Juli 2018 17:13 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Mahathir dan istrinya. (Foto: Facebook/Dr. Mahathir bin Mohamad)
zoom-in-whitePerbesar
Mahathir dan istrinya. (Foto: Facebook/Dr. Mahathir bin Mohamad)
ADVERTISEMENT
Melihat Perdana Menteri Malaysia Mahathir Mohamad menyetir mobil sudah menjadi pemandangan biasa di Negeri Jiran.
ADVERTISEMENT
Namun, ada penampakan berbeda ketika dirinya dan istri Siti Hasmah mengunjungi Langkawi. Kala itu, Minggu (1/7) lalu, seperti biasa Mahathir dan membawa mobilnya sendiri ke Kuah Town.
Dia duduk di kursi depan, bersama sang istri Siti Hasmah di sebelahnya. Dan, tebak siapa penumpang di kursi belakang?
Bukan anak atau cucu yang dibawa Mahathir, tetapi yang berada di kursi penumpang adalah dua orang bodyguardnya.
Peristiwa itu sontak mengejutkan seantero Malaysia. Pasalnya, hampir setiap pemimpin dunia merupakan praktik lazim dan sesuai dengan protokoler untuk mendapat fasilitas istimewa.
Termasuk menggunakan supir pribadi dalam suatu kunjungan kerja.
Aturan itu sama sekali tidak berlaku untuk Mahathir. Pria berusia 93 tahun pada 2018 ini selalu menolak untuk disupiri, demikian dilansir dari Strait Times, Senin (2/7).
Joint Press Statement Jokowi-Mahathir. (Foto: Yudhistira Amran Saleh/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Joint Press Statement Jokowi-Mahathir. (Foto: Yudhistira Amran Saleh/kumparan)
Kemampuan Mahathir mengemudi di usia senja memang patut diacungi jempol. Pengalaman istimewa itu pun pernah dirasakan Presiden Jokowi.
ADVERTISEMENT
Saat 2015 lalu, ketika Jokowi berkunjung ke Malaysia, dia sempat disupiri oleh Mahathir. Bahkan diakui Jokowi Mahathir membawa mobil Proton yang ditumpangi dalam keadaan ngebut.
Kecepatannya mencapai 180 kilometer per jam. Walau dibawa ngebut, saat konferensi pers di Istana Bogor, Jumat (29/6), Jokowi tidak merasa takut, sebab, mobil tersebut dikendarai seorang ahli yaitu Mahathir Mohamad.