Ketua Timses Jokowi di Atas 60 Tahun, Pengalaman di Sektor Publik

19 Agustus 2018 16:48 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ketua Umum PPP Romahurmuziy (Foto: Ardhana Pragota/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Ketua Umum PPP Romahurmuziy (Foto: Ardhana Pragota/kumparan)
ADVERTISEMENT
Parpol koalisi pendukung Jokowi-Ma'ruf Amin hingga saat ini belum mengumumkan siapa yang didaulat menjadi ketua tim kampanye nasional untuk Pilpres 2019. Namun, Ketum PPP M. Romahurmuziy sebelumnya memberi clue bahwa ada 3 kandidat tokoh nonparpol yang digadang-gadang menjadi ketua timses.
ADVERTISEMENT
Romy, sapaan akrab Romahurmuziy, menjelaskan hingga saat ini Jokowi belum memutuskan siapa dari ketiga nama itu yang dipilih.
"Beliau masih mempertimbangkan 3 nama dan setelah selesai seluruh upacara Asian Games dan rangkaian kegiatan kenegaraan 17 Agustus ini, beliau baru akan memanggil 3 nama itu," ujar Romy di Gedung Joang 45, Menteng, Jakarta Pusat, Minggu (19/8).
Menurut dia, 3 kandidat ketua timses sudah punya jam terbang tinggi di pemerintahan maupun pemenangan pemilu. Jika salah satunya dipilih, Romy yakin akan memperkuat dukungan bagi Jokowi-Ma'ruf.
"Mereka memang sudah memiliki pengalaman dan jam terbang tinggi di dalam pengelolaan sektor publik. Sudah memiliki jabatan yang tinggi dan sudah memiliki komunikasi yang sangat lancar," jelas Romy.
ADVERTISEMENT
"Mereka tokoh negara senior, senior citizen yang kalau dipilih akan menguatkan dukungan masyarakat," lanjut anggota DPR RI itu.
Menurut Romy, ketiga nama itu memang sengaja menjadi kandidat karena sudah menduduki jabatan tinggi di sektor publik. Selain itu, secara usia ketiganya juga sudah senior yaitu berusia di atas 60 tahun.
Romy juga menjelaskan bahwa ketiganya berinisial M.
"Mereka juga memiliki pengalaman pengelolaan komunikasi kepada semua kalangan. Baik itu di sektor ekonomi, hukum, keormasan, tiga-tiganya memiliki itu," kata Romy.
Suasana pendaftaran Jokowi dan Ma'ruf Amin sebagai capres-cawapres 2019 di kantor KPU, Jakarta, Jumat (10/8/2018). (Foto: Nugroho Sejati/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Suasana pendaftaran Jokowi dan Ma'ruf Amin sebagai capres-cawapres 2019 di kantor KPU, Jakarta, Jumat (10/8/2018). (Foto: Nugroho Sejati/kumparan)
"Semua di atas 60 tahun. Karena itu saya sebut senior citizen sehingga mereka punya cukup wibawa untuk memimpin tim kampanye," lanjut dia.
Ketika dikonfirmasi apakah nama Muhammad Chairul Tanjung dan Muhammad Sirajuddin Syamsuddin alias Din Syamsuddin merupakan salah satu kandidat, Romy enggan menjawab.
ADVERTISEMENT
"Saya enggak bisa konfirmasi satu-satu ya. Khawatir nanti salah-salah diinterpretasi. Tapi insyaallah Pak Jokowi moga-moga dalam waktu dekat akan segera memanggil mereka," tutur Romy.