Koran Rakyat Benteng dan Headline 1 Syawal yang Bikin Heboh

17 Mei 2018 17:46 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Koran Rakyat Benteng. (Foto: Dok. Rakyat Benteng)
zoom-in-whitePerbesar
Koran Rakyat Benteng. (Foto: Dok. Rakyat Benteng)
ADVERTISEMENT
Koran Rakyat Benteng (Bengkulu Tengah) dalam headline edisi Rabu (16/5) menuliskan '1 Syawal Serentak Besok'. Tentunya, hal ini sangat fatal untuk sebuah informasi. Terutama, informasi kapan dimulainya puasa Bulan Ramadhan.
ADVERTISEMENT
Sebab, puasa Ramadhan belum dimulai, tapi informasi yang ditampilkan malah menginformasikan 1 Syawal yang artinya perayaan Idul Fitri. Tentunya, informasi dari Koran Rakyat Bengkulu Tengah ini menjadi viral di kalangan netizen. Berbagai komentar pun bermunculan.
Sehari, setelah terbitnya koran tersebut, barulah redaksi Koran Rakyat Benteng memberikan klarifikasi kepada kumparan. Klarifikasi disampaikan oleh Pemimpin Redaksi Rakyat Benteng, Nanang saat dihubungi kumparan, Kamis (17/5).
Permohonan maaf koran Rakyat Benteng. (Foto: Dok. Rakyat Benteng)
zoom-in-whitePerbesar
Permohonan maaf koran Rakyat Benteng. (Foto: Dok. Rakyat Benteng)
"Itu murni human error, dan tidak ada unsur kesengajaan, juga sudah ada klarifikasi dan permohonan maaf dari redaksi yang diterbitkan hari ini," kata Nanang.
Dalam koran Rakyat Benteng edisi Kamis (17/5) pun, redaksi Rakyat Benteng sudah meminta maaf dan memberikan kalrifikasi.
Koran Harian Rakyat Benteng merupakan salah satu koran terbesar di Kabupaten Bengkulu Tengah dan bagian dari gurp Rakyat Bengkulu dan Jawa Pos Grup.
ADVERTISEMENT
STOP PRESS
Sehubungan dengan kesalahan penulisan judul dan isi berita halan 1 Koran Harian Rakyat Benteng Edisi Tanggal 16 Mei 2018, berjudul '1 Syawal Serentak Besok' yang benar '1 Ramadhan Serentak Besok', Redaksi Rakyat Benteng memohon maaf kepada para pembaca budiman, narasumber berita, dan masyarakat. Demikianlah permohonan maaf ini dibuat dengan sebenarnya.