KPU: Sesi Penutup Debat Kedua Pilpres 2019 Lebih Seru

17 Februari 2019 16:39 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Suasana gladi bersih persiapan debat Pilpres kedua di Hotel Sultan, Jakarta Pusat, Minggu (17/2). Foto: Rafyq Alkandy Ahmad Panjaitan/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Suasana gladi bersih persiapan debat Pilpres kedua di Hotel Sultan, Jakarta Pusat, Minggu (17/2). Foto: Rafyq Alkandy Ahmad Panjaitan/kumparan
ADVERTISEMENT
Debat kedua Pilpres 2019 akan digelar. KPU sudah menyiapkan beberapa perubahan format debat yang sangat berbeda dengan debat pertama.
ADVERTISEMENT
Selain adanya sesi 'tarung bebas' bagi kedua capres, Jokowi dan Prabowo, KPU juga menyiapkan sesi penutup yang berbeda dengan sebelumnya. Format ini diharapkan bisa menciptakan atmosfer berbeda pada debat Pilpres 2019.
"Kita siapkan format baru untuk penutup biar lebih seru. Kalau yang kedua tampaknya kita akan membuat atmosfer yang berbeda. Bocorannya adalah dengan pertanyaan 'apa alasan publik harus memilih Anda?' Kelihatannya sederhana tapi tidak mudah kan," kata Komisioner KPU Wahyu Setiawan, di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta Pusat, Minggu (17/2).
Komisioner KPU Wahyu Setiawan. Foto: Yuana Fatwalloh/kumparan
Secara keseluruhan, debat terdiri atas enam segmen. Segmen, tak berbeda dari debat pilpres perdana lalu. Namun, ada perbedaan konsep dan teknis di beberapa segmen debat.
Segmen pertama, para calon presiden akan memaparkan visi-misi mereka seperti debat perdana kemarin. Lanjut ke segmen kedua dan ketiga, diisi oleh pertanyaan yang telah disusun oleh tim panelis.
ADVERTISEMENT
Perbedaannya ada di segmen keempat, berformat debat eksploratif (tarung bebas) dengan pemantik diskusi berupa tayangan video singkat yang disiapkan tim panelis.
"Sesi keempat kita menyiapkan video sejumlah tema kemudian diambil satu kemudian ditayangkan ini kemudian kandidat merespons. Di situlah kita bisa melihat kemampuan eksploratif kandidat untuk memahami dan mencari solusi," kata Wahyu.
Paspampres melakukan pengamanan jelang Debat Kedua Capres 2019. Foto: Mirsan Simamora/kumparan
Pada segmen kelima, kedua capres akan saling mengajukan pertanyaan terbuka alias bebas yang ditujukan kepada capres lainnya.
"Segmen inspiratif di sesi kelima ini, masing-masing kandidat bertanya pada kandidat lain. Format itu lebih memungkinkan kandidat lebih rileks," jelas dia.
Terakhir, segmen keenam atau terakhir, kedua capres memberikan pernyataan penutup yang bersifat membangun.
Debat kedua bertema: pangan, energi, lingkungan hidup dan infrastruhtur. Debat kali ini akan dimoderatori oleh Tommy Tjokro dan Anisha Dasuki ini disiarkan oleh stasiun televisi RCTI, GTV, MNC TV, dan iNews TV. Debat digelar di Hotel Sultan, Senayan, Jakarta Pusat pukul 20.00 WIB.
ADVERTISEMENT