KPU Tak Bertanya ke Saksi 02 Hermansyah: Buang-buang Energi

19 Juni 2019 18:25 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Saksi dari pihak BPN, Hermansyah, memberikan keterangan pada sidang Sengketa Pilpres 2019 di Gedung Mahkamah Konstitusi, Jakarta, Rabu (19/6). Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Saksi dari pihak BPN, Hermansyah, memberikan keterangan pada sidang Sengketa Pilpres 2019 di Gedung Mahkamah Konstitusi, Jakarta, Rabu (19/6). Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan
ADVERTISEMENT
Ada kejadian berbeda saat saksi ketiga dari tim hukum Prabowo-Sandi, Hermansyah yang merupakan penasihat IT Wakil Ketua DPR Fadli Zon, memberikan keterangan kepada majelis hakim Mahkamah Konstitusi (MK) dalam sidang sengketa Pilpres 2019. KPU selaku pihak termohon tidak mengajukan satu pertanyaan pun kepada Hermansyah.
ADVERTISEMENT
Padahal, KPU sempat memberikan beberapa pertanyaan kepada dua saksi tim hukum Prabowo-Sandi sebelumnya yakni Agus Maksum dan Idham Amiruddin.
Terkait hal itu, KPU memberikan penjelasan. Komisioner KPU Hasyim Asy'ari mengatakan memberikan pertanyaan kepada Hermansyah hanya akan membuang energi KPU.
"Kesaksian, keterangannya enggak relevan dengan apa yang disampaikan permohonan dalam persidangan ini, enggak ada relevansi. Buat apa buang-buang energi mengajukan pertanyaan-pertanyaan kepada saksi yang dalam pandangan kami dalam memberikan keterangan dari pertanyaan enggak relevan," kata Hasyim di Gedung MK, Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, Rabu (19/6).
Komisioner KPU Hasyim Asy'ari Foto: Fadjar Hadi/kumparan
Hasyim menambahkan, KPU sudah mengetahui kualitas dari Hermansyah. Sebab beberapa waktu lalu KPU sudah pernah berdiskusi dengan Hermansyah ketika ia datang ke kantor KPU.
ADVERTISEMENT
"Kan kami tahu kualitasnya. Kualitas perdebatan waktu datang ke KPU kami tahu. Nah kalau kalau sudah tahu kualitasnya ngapain tanya-tanya di sini lagi? Enggak ada manfaatnya, enggak relevan," tegas Hasyim.
Selain itu, KPU juga meragukan kesaksian Hermansyah dalam menangani situng. KPU menyebut Hermansyah tidak paham mengenai situng.
"Melihat situngnya cuman 5 menit katanya. Bisa membuktikan apa?" tutup Hasyim.