Lalin ke Cikampek Padat, Ekor Kemacetan Sampai Semanggi

13 Juni 2018 0:46 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tol Tambun Cikarang-Cikampek Padat. (Foto: Dok. TMC Polda Metro)
zoom-in-whitePerbesar
Tol Tambun Cikarang-Cikampek Padat. (Foto: Dok. TMC Polda Metro)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Arus mudik Lebaran 2018 di Tol Jakarta-Cikampek tampaknya sampai pada puncak kemacetan. Kemacetan bahkan sudah dirasakan di kawasan Semanggi.
ADVERTISEMENT
"Iya betul macet sudah sampai Semanggi sejak (Selasa) pukul 11.30 WIB tadi," kata petugas TMC Polda Metro Jaya Brikpa Satrio saat dikonfirmasi kumparan, Rabu (13/6).
Di sisi lain, kemacetan juga sudah terjadi di Tol JORR arah Cikampek. Ekor kemacetan bahkan sudah sampai di kawasan Kampung Rambutan.
"Kalau JORR macet sudah sampai di Kampung Rambutan, untuk dari arah Cakung masih mengalir," imbuh dia.
Saat ini, petugas di lokasi terus berupaya melakukan pengaturan agar kemacetan segera terurai. Polisi juga sudah melakukan contraflow di KM 35-KM 47 tol Cikampek.
"Kita buka contraflow juga di sana. Lalu situasional kita alihkan ke pintu Cikarang Barat," ucap dia.
Sebelumnya, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) memprediksi akan ada puncak arus mudik lebaran jilid II. Dikutip dari rilis Tim Siaga Sapta Taruna PUPR, puncak arus mudik ke dua jatuh pada 12 hingga 13 Juni.
ADVERTISEMENT
"Diprediksi akan ada puncak mudik ke-2 pada tanggal 12 atau 13 Juni. Kami juga telah menyiapkan 588 Posko Siaga Sapta Taruna seluruh Indonesia di Jalan Nasional," ucap rilis tersebut, Senin (11/6).