Lalu Muhammad Zohri Tak Mau Rumahnya Dirobohkan

14 Juli 2018 10:03 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono (Foto:  Ela Nurlaela/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono (Foto: Ela Nurlaela/kumparan)
ADVERTISEMENT
Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Basuki Hadimuljono segera merenovasi rumah Pelari Lalu Muhammadi Zohri, juara dunia nomor 100 meter putra di World U-20 Championships. Hal ini merupakan bentuk apresiasi pemerintah terhadap kemenangan Zohri di kancah Internasional.
ADVERTISEMENT
Basuki mengatakan, saat ini desain renovasi rumah sudah rampung, Selain merenovasi rumah Zohri, pemerintah juga menyediakan tanah untuk Zohri yang nantinya akan dibangunkan sebuah rumah.
"Sudah. Jadi ini sudah mulai didesain semua jadi rumah yang aslinya itu direhab. Karena enggak mau (dirobohkan) dibangun, karena kehilangan memori gitu. Jadi direhab saja, mungkin dicat begitu. Kemudian pemda nyediain tanah di sekitar situ kani bangunkan," kata Basuki di di Jakabaring Sport City, Palembang, Sumatera Selatan, Sabtu (14/7).
Rumah Lalu Zohri, Juara Dunia Lari U-20 (Foto: Dok. MS Hidayat)
zoom-in-whitePerbesar
Rumah Lalu Zohri, Juara Dunia Lari U-20 (Foto: Dok. MS Hidayat)
Basuki mengatakan Kementerian PUPR akan membangunkan rumah dengan tipe 36. Pembangunan telah dimulai dan akan memakan waktu sekitar enam bulan.
Sebelumnya pihak Kementerian PUPR tengah bertemu dengan pihak keluarga dan melihat langsung kondisi rumah sebagai persiapan renovasi menyeluruh rumah Zohri. Menteri PUPR mendapat perintah langsung dari Joko Widodo untuk segera merenovasi rumah Zohri.
Kondisi rumah Lalu Zohri. (Foto: Dok. kementerian PUPR)
zoom-in-whitePerbesar
Kondisi rumah Lalu Zohri. (Foto: Dok. kementerian PUPR)
"Iya (dalam bentuk rumah). Enggak (nyambung ke rumah yang lama). Ada di sekitar situ yang tanahnya disediakan oleh pemda. Nih sekarangm kan cuma tipe 36 seperti rumah khusus nelayan gutu lho. Karena programnya PU itu. Sebentar itu kira-kira pembangunannya 6 bulan. enggak sampelah," tambah Basuki lagi.
ADVERTISEMENT
Zohri berhasil menyabet juara pertama lari 100 meter putra di kejuaraan dunia atletik U-20, setelah mengalahkan dua atlet AS, Anthony Schwartz dan Eric Harrison, yhang menempati peringkat dua dan tiga. Atlet asal Lombok ini berhasil melewati garis finis dalam waktu 10,18 detik.