Lawan Houthi, 10 Ribu Tentara Koalisi Arab Saudi Dikerahkan ke Yaman

31 Oktober 2018 10:36 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Illustrasi tentara Saudi Arabia. (Foto: AFP PHOTO / Bandar Aldandani)
zoom-in-whitePerbesar
Illustrasi tentara Saudi Arabia. (Foto: AFP PHOTO / Bandar Aldandani)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Koalisi militer sejumlah negara Timur Tengah pimpinan Arab Saudi mengerahkan 10 ribu tentara ke wilayah Yaman yang dikuasai oleh pemberontak Syiah, Houthi.
ADVERTISEMENT
Keterangan Pemerintah Yaman, pengerahan tentara dalam jumlah besar tersebut dilakukan sejak Selasa (31/10). Koalisi negara-negara Arab diketahui mendukung Pemerintah Yaman di bawah komando Presiden Abdrabbuh Mansur Hadi yang diusir Houthi dari ibu kota Sanaa beberapa tahun lalu.
"Koalisi pro-Pemerintah Yaman dalam beberapa hari ke depan akan mengerahkan pasukan ke kota Hodeida yang terletak dekat pantai di Laut Merah untuk melakukan serangan terbaru," sebut keterangan pejabat Militer Yaman, seperti dikutip dari AFP, Rabu (31/10).
Illustrasi tentara Saudi Arabia. (Foto: AFP PHOTO / Behrouz Mehri)
zoom-in-whitePerbesar
Illustrasi tentara Saudi Arabia. (Foto: AFP PHOTO / Behrouz Mehri)
Selain dari koalisi Saudi, Tentara Sudan juga akan segera berangkat ke Yaman untuk membantu merebut beberapa wilayah yang masih dikuasai Houthi.
Meski ribuan tentara akan datang ke Yaman, pertempuran melawan Houthi tak akan mudah. Sebab, pemberontak Houthi selama 10 hari terakhir telah menempatkan pejuangnya di beberapa gedung strategis demi mengantisipasi gelombang serangan koalisi Arab Saudi.
Asap yang mengudara setelah serangan udara di Saada, Yaman (9/8). (Foto: REUTERS/Mohamed al-Sayaghi)
zoom-in-whitePerbesar
Asap yang mengudara setelah serangan udara di Saada, Yaman (9/8). (Foto: REUTERS/Mohamed al-Sayaghi)
Militer Saudi ikut berperang di Yaman sejak 2015. Mereka bertujuan memukul mundur pasukan Houti yang didukung Iran dari tanah Yaman.
ADVERTISEMENT
Namun, serangan yang dilakukan tentara koalisi Saudi sebelum pengerahan tentara, masih difokuskan melalui udara. Berulang kali mereka membombardir wilayah Yaman yang dikuasai Houthi.
Sayangnya, sampai sekarang Tentara Houthi masih saja menguasai beberapa wilayah penting di Yaman, termasuk ibu kota Sanaa serta kota pelabuhan Hodeida.
Dari data PBB, sejak koalisi Saudi beroperasi di Yaman, sudah 10 ribu warga negara tersebut kehilangan nyawanya. Sementara 14 juta penduduk lainnya menderita kelaparan.