Majelis Syuro Putuskan Cawapres PKS Akhir April

12 April 2018 16:07 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Jazuli dan Salim Segaf di Rakornas PKS (Foto: Ricad Saka/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Jazuli dan Salim Segaf di Rakornas PKS (Foto: Ricad Saka/kumparan)
ADVERTISEMENT
Setelah DPP Gerindra memberikan mandat kepada Prabowo Subianto untuk maju pilpres, PKS menyodorkan kadernya agar bisa dipilih menjadi cawapres. Namun, PKS masih akan merapatkan siapa yang akan disodorkan ke Prabowo untuk menjadi cawapres.
ADVERTISEMENT
Ketua DPP PKS, Al-Muzamil Yusuf, menyampaikan bahwa partainya baru akan memutuskan cawapres pada akhir bulan April.
"Sampai saat ini pada kira-kira akhir April ini saya kira nama itu sudah akan keluar," ujar Muzamil di Ruang Fraksi PKS, Senayan, Jakarta Pusat, Kamis (12/4).
Menurutnya, keputusan cawapres PKS akan diputuskan oleh Majelis Syuro, nanti dari sembilan nama kandidat cawapres yang disiapkan, akan dipilih satu nama untuk disodorkan menjadi cawapres Prabowo.
"Untuk mengerecut siapa dari 9 nama itu, itu kewenangan secara institusional adanya di Majelis Syuro PKS," ungkapnya.
Anggota Komisi III DPR itu mengatakan,salah satu pertimbangan Majelis Syuro untuk memutuskan cawapres PKS adalah yang dapat mendongkrak perolehan suara Prabowo.
Selain itu, pihaknya juga memperhatikan berbagai survei dan kajian dari tim internal PKS.
ADVERTISEMENT
"Tetapi perhitungannya kemudian adalah siapapun yang paling mungkin memberikan dukungan perolehan suara. Saya kira pada poin itu," pungkasnya.
Adapun sembilan nama cawapres dari PKS antara lain, Gubernur Jawa Barat PKS Ahmad Heryawan, Wakil Ketua Majelis Syuro PKS Hidayat Nur Wahid, Mantan Presiden PKS Anis Matta, Gubernur Sumatera Barat, Irwan Prayitno.
Kemudian Presiden PKS, Mohamad Sohibul Iman, Ketua Majelis Syuro PKS, Salim Segaf Al'Jufrie, Mantan Presiden PKS Tifatul Sembiring, Ketua DPP PKS, Al Muzammil Yusuf dan Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera.