Mantan Menteri Perekonomian Dorodjatun Sambangi KPK

17 September 2018 10:03 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Dorodjatun Kuntjoro Jakti (Foto: Helmi Afandi/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Dorodjatun Kuntjoro Jakti (Foto: Helmi Afandi/kumparan)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Menteri Koordinator Perekonomian pada era Presiden Megawati Soekarnoputri, Dorodjatun Kuntjoro-Jakti terlihat mendatangi Gedung KPK, Jakarta Selatan. Pantauan kumparan, Senin (17/9), Dorodjatun tiba di Gedung KPK sekitar 09.25 WIB. Dia terlihat mengenakan kemeja batik.
ADVERTISEMENT
Saat berjalan memasuki lobi KPK, Dorodjatun memilih bungkam. Tidak ada pertanyaan wartawan yang dijawabnya.
Hingga berita ini ditayangkan, KPK belum mengeluarkan penyataan terkait pemeriksaan Dorodjatun pada hari ini. Dalam daftar pemeriksaan KPK tidak ada namanya.
Sebelumnya pada Kamis (4/5/2017) silam, KPK juga memanggil Dorodjatun sebagai mantan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian pada 2001-2004. Dorodjatun Kuntjoro Jakti, diperiksa terkait kasus BLBI.
"Yang bersangkutan diperiksa sebagai saksi untuk tersangka SAT (Syafruddin Arsjad Temenggung)," kata juru bicara KPK Febri Diansyah kala itu.
Dalam persidangan terdakwa mantan ketua BPPN Syafruddin Arsyad Temenggung, jaksa KPK menilai korupsi Bantuan Likuiditas Bank Indonesia (BLBI) ke Bank Dagang Nasional Indonesia (BDNI) tidak hanya dilakukan Kepala Badan Perbankan Nasional (BPPN) Syafruddin Arsyad Temenggung. Ada peran orang lain dalam korupsi yang merugikan negara hingga Rp 4,58 triliun.
ADVERTISEMENT
Dalam berkas tuntutan jaksa KPK, disebut beberapa nama lain yang dianggap ikut terlibat dalam korupsi BLBI. Mereka adalah Dorodjatun Kuntjoro-Jakti, pemilik Bank Dagang Nasional Indonesia (BDNI), Sjamsul Nursalim, dan istri Sjamsul yang bernama Ijtih S. Nursalim.