Massa Aksi Bela Islam 64 Salat Asar di Jalan Medan Merdeka Timur

6 April 2018 16:51 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Massa aksi salat Ashar di depan gedung KKP. (Foto: Fachrul Irwinsyah/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Massa aksi salat Ashar di depan gedung KKP. (Foto: Fachrul Irwinsyah/kumparan)
ADVERTISEMENT
Aksi Bela Islam 64 yang digelar di depan gedung Bareskrim Polri, Gambir, Jakarta Pusat, tak menghambat ibadah massa aksi. Mereka tetap Salat Asar meski hanya beralaskan koran.
ADVERTISEMENT
Pantauan kumparan (kumparan.com), Jumat (6/4) sesaat setelah waktu Salat Asar masuk, seorang dari peserta aksi mengumandangkan azan dari atas mobil komando. Peserta berwudu dengan air botol mineral.
Massa aksi salat Ashar di depan gedung KKP. (Foto: Fachrul Irwinsyah/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Massa aksi salat Ashar di depan gedung KKP. (Foto: Fachrul Irwinsyah/kumparan)
Tak lama berselang, massa aksi menggelar koran, sorban, hingga kain di atas aspal Jalan Medan Merdeka Timur sebagai alas salat. Mereka lalu menggelar salat Asar berjemaah di tempat itu.
Salat Asar berjemaah ini dikawal oleh rekan sesama peserta aksi. Setelah salat, aksi unjuk rasa dilanjutkan kembali.
Hingga kini, Aksi Bela Islam 64 masih berlangsung. Massa masih memenuhi depan gedung Bareskrim Polri.