Mengintip FO Slipi Skatepark, Destinasi Baru Para Pecinta Skateboard

9 Maret 2019 15:51 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
FO Slipi Skatepark. Foto: Efira Tamara Thenu/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
FO Slipi Skatepark. Foto: Efira Tamara Thenu/kumparan
ADVERTISEMENT
Para skater di sekitar Jakarta Barat kini tak perlu jauh-jauh mencari arena untuk bermain skateboard. FO Slipi Skate Park hadir di tengah riuhnya Ibu Kota secara sederhana, namun cocok bagi para skater.
ADVERTISEMENT
FO Slipi Skatepark merupakan fasilitas umum berupa arena skateboard yang berada di bawah flyover Slipi. Skate park ini dilengkapi oleh beberapa medan seperti bowl, half-pipe, rail, quarter, banks, down rail, dan pyramid.
Seorang anak sedang bermain dengan papan seluncurnya di FO Slipi Skate Park. Foto: Efira Tamara Thenu/kumparan
Saat kumparan mengunjungi skatepark ini, terlihat sekumpulan anak-anak tengah bermain skateboard. Mereka berkumpul dan membawa papannya masing-masing.
Salah satunya, Reyvan yang merupakan siswa kelas VII SMP. Reyvan yang sangat mencintai skateboard mengaku mengunjungi skatepark ini hampir setiap hari untuk menyalurkan hobinya.
Sejumlah anak sedang bermain dengan papan seluncurnya di FO Slipi Skatepark. Foto: Efira Tamara Thenu/kumparan
"Ke sini (FO Slipi Skatepark) setiap hari. Rumahnya dekat dari sini," ujar Reyvan saat berbincang dengan kumparan di FO Slipi Skatepark saat tengah beristirahat usai bermain skateboard, Sabtu (9/3).
Reyvan mengaku sangat senang dengan hadirnya skate park ini. Setelah skate park ini dibangun, dia tak perlu lagi jauh-jauh mencari medan untuk bermain skateboard.
ADVERTISEMENT
"Senang sih dekat dari rumah sama enggak jauh-jauh lagi cari skatepark," tutur dia.
Suasana di FO Slipi Skate Park. Foto: Efira Tamara Thenu/kumparan
Sebelum FO Slipi Skate Park dibangun, Reyvan harus naik TransJakarta untuk ke Kalijodo untuk mencari medan bermain skateboard. Skate park ini sendiri, kabarnya ramai ketika sore hari.
Tidak hanya Reyvan, Panji yang merupakan siswa kelas 6 SD mengaku senang dengan hadirnya skatepark ini karena membawa hobi baru untuknya.
"Iya sering main ke sini. Biasanya paling dari hari Kamis sampai hari Minggu," ujar Panji di pinggir medan skateboard.
Tidak selalu bersama teman, Panji juga sering kali mengunjungi skatepark seorang diri. Biasanya, Panji akan mengunjungi skatepark sekitar pukul 12.00 WIB di hari Kamis hingga Minggu.
Kabarnya, skatepark tersebut baru-baru ini dikunjungi oleh beberapa skater asal London yang tengah menjajaki skatepark di Indonesia. Tidak hanya itu, skatepark ini juga dikabarkan akan dirombak pertengahan tahun 2019 untuk diperindah.
ADVERTISEMENT
Skatepark memang terlihat ramah untuk tempat bermain anak-anak. Di sekitar skatepark terpasang pagar-pagar yang mengelilingi skatepark sehingga aman.
Untuk menjaga skatepark ini agar tidak dirusak, ada juga petugas yang senantiasa menjaganya, khawatir ada yang mencoret-coret medan skateboard. Petugas juga turut mengawasi anak-anak yang bermasin di skatepark ini.
Dengan begitu, skatepark ini cocok dijadikan taman bermain baru bagi anak-anak untuk menyalurkan minat dan hobinya di dunia skateboard.