Mobil BMW Terbalik di Dekat Flyover Rawasari arah Cawang

26 Juni 2019 8:45 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi logo BMW. Foto: Autonews
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi logo BMW. Foto: Autonews
ADVERTISEMENT
Kecelakaan terjadi di dekat flyover Rawasari arah Cawang, Jakarta Timur. Sebuah mobil BMW terbalik di tengah jalan hingga menyebabkan kemacetan.
ADVERTISEMENT
"Iya betul kecelakaan mobil BMW. Saya tadi kebetulan berangkat kerja lewat situ, (kejadian) sekitar pukul 06.30 WIB," ujar Aliyah Rachmawati, salah seorang warga yang melintasi lokasi kejadian, saat dikonfirmasi, Rabu (26/6).
Namun, Aliyah tak mengetahui kronologi dari kecelakaan ini. Menurutnya, saat ia melintasi lokasi kejadian, kondisi mobil sudah dalam keadaan kosong. Sopir dan penumpang telah dievakuasi warga sekitar. Mobil sempat mengeluarkan asap.
"Pas saya lihat keaadaan di mobil sudah tidak ada orang. Kalau untuk lebih detailnya saya kurang tahu," ungkapnya.
Aliyah mengatakan, mobil langsung dievakuasi warga sekitar. Saat itu, belum terlihat aparat kepolisian yang turut menangani kecelakaan ini. Akibat kecelakaan ini, lalu lintas di lokasi kejadian sempat macet.
"Tadi belum ada polisi, warga langsung pada menyingkirkan mobil dari tengah jalan ke pinggir," jelasnya.
ADVERTISEMENT
kumparan telah mengonfirmasi kecelakaan ini ke NTMC Polri, namun pihak kepolisian mengaku belum mendapat informasi kecelakaan ini. Sedangkan TMC Polda Metro Jaya belum memberikan respons.
"Untuk kecelakan ini sendiri, kami belum mendapat informasi untuk saat ini," petugas NTMC Polri, saat dikonfirmasi.