Napak Tilas Rumah Habibie Muda di Bandung

15 September 2019 18:00 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Rumah Habibie muda di Bandung. Foto: Rachmadi Rasyad/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Rumah Habibie muda di Bandung. Foto: Rachmadi Rasyad/kumparan
ADVERTISEMENT
Lima hari usai wafatnya Presiden ke-3 RI, BJ Habibie, bendera merah putih masih dikibarkan setengah tiang di sebuah rumah yang terletak di Jalan Imam Bonjol Nomor 14, Kota Bandung. Rumah itu tak lain milik almarhum ibunda Habibie, RA Tuti Marini.
ADVERTISEMENT
Pantauan kumparan, tidak terlihat adanya aktivitas di dalam rumah yang memiliki halaman luas dan tanaman-tanaman rimbun. Hanya ada seorang penjaga yang sedang duduk sambil menonton televisi dan satu unit sepeda motor yang terparkir di dekat halaman.
Penjaga rumah, Yayat (55), mengatakan rumah tersebut memang jarang ditempati. Hanya adik Habibie, Sri Soedarsono, yang terkadang datang mengunjungi rumah itu.
Rumah Habibie muda di Bandung. Foto: Rachmadi Rasyad/kumparan
"Kalau yang rutin adiknya (Habibie), Bu Sri Soedarsono, tapi itu juga jarang," kata Yayat di lokasi, Minggu (15/9).
Yayat menuturkan rumah itu menjadi saksi sejarah ketika Habibie muda menimba ilmu di Universitas Indonesia Bandung atau yang kini dikenal Institut Teknologi Bandung (ITB).
"Dulu mah kayanya (Habibie) di sini kalau waktu sekolah di ITB," ujar dia.
ADVERTISEMENT
Habibie tinggal di rumah itu hingga 1955 sebelum melanjutkan studinya ke RWTH-Aachen, Jerman.
Yayat mengatakan, meski Habibie menetap di Kuningan, Jakarta, dan bahkan di Jerman, eks Menteri Riset dan Teknologi era Soeharto itu tak lupa ia pernah tumbuh di rumah tersebut.
Rumah Habibie muda di Bandung. Foto: Rachmadi Rasyad/kumparan
Yayat menyebut terakhir kali Habibie mengunjungi rumah itu pada Mei 2019. Menurut Yayat, rumah tersebut pernah direnovasi beberapa kali meski ada pula beberapa bagian yang tidak diubah. Sementara di dalam rumah, terdapat beberapa foto Habibie yang terpasang di dinding.
"Enggak ada peninggalan Pak Habibie. Cuma ada foto-foto aja," tuturnya
Rumah Habibie muda di Bandung. Foto: Rachmadi Rasyad/kumparan
Saat ini, menurut Yayat, rumah itu kosong karena keluarga Habibie berdomisili di Jakarta.
Dia menegaskan tidak sembarang orang yang bisa masuk apabila tidak memiliki izin dari keluarga Habibie.
ADVERTISEMENT
"Kalau enggak ada izin enggak bisa (masuk)" tutup Yayat.