Novel Ungkap Kondisi Terbaru Kedua Matanya

17 Juni 2018 18:12 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Novel Baswedan di gedung KPK. (Foto: Helmi Afandi/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Novel Baswedan di gedung KPK. (Foto: Helmi Afandi/kumparan)
ADVERTISEMENT
Penyidik senior KPK Novel Baswedan menceritakan perkembangan matanya setelah berobat di Singapura dalam beberapa bulan terakhir. Ia mengungkapkan dokter harus mendahulukan pengobatan di mata kirinya dengan menempatkan organ-organ buatan.
ADVERTISEMENT
“Mata kiri saya sama seperti mata kanan saya, dua-duanya rusak cuma yang kiri lebih besar kerus vakannya. Sehingga dokter mengambil langkah untuk operasi rekayasa di mata kiri saya yang didahulukan,” kata Novel di kediamannya, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Minggu (17/6).
Setelah operasi pemasangan organ buatan, Novel mengakui ada perkembangan dalam penglihatannya. Namun, ia tak mau memaksakan mata kirinya untuk segera melihat karena syarafnya masih lemah.
“Saya bisa melihat sedikit di mata kiri, tentunya masih ditunggu dalam beberapa perawatan, karena syaraf di mata kiri saya masih lemah jadi belum bisa dipaksakan melihat,” ujar Novel.
Sementara itu, penglihatan mata kanannya masih seperti berkabut karena korneanya terluka. Dokter kemudian memberikan alat bantu sementara agar penglihatannya lebih jelas.
ADVERTISEMENT
“Untuk mata kanan saya karena reaksi bahan kimia di mata saya, maka kornea di mata kanan saya tercarut atau luka carut akibatnya selaput kornea muncul bercak putih. Seperti sekarang saya melihat saudara semua nampak sepeti berkabut padahal Jakarta tidak berkabut," ungkap Novel.
Novel Baswedan (Foto: Moh Fajri/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Novel Baswedan (Foto: Moh Fajri/kumparan)
“Juga di kornea yang tercarut di mata kanan saya, karena ada luka maka reaksi badan mengirimkan perbaikan dan muncullah pembuluh darah di kornea mata kanan saya. Dan itu harusnya enggak boleh terjadi,” tambahnya.
Lebih lanjut, dokter yang menangani Novel selalu berupaya memberikan pengobatan yang terbaik agar nanti kedua matanya bisa melihat kembali.
“Dokter menyampaikan melakukan upaya obat-obat untuk menjaga agar stabil, setidaknya agar tidak sampai tidak melihat sama sekali. Mata kanan saya sekadar bisa melihat secara umum, dan untuk mata kiri saya diharapkan untuk membaca dengan lebih jelas,” tutup dia.
ADVERTISEMENT
Novel diserang usai menjalankan salat Subuh pada 11 April 2017. Dua orang laki-laki terduga pelaku yang berboncengan menggunakan sepeda motor menyiramkan air keras ke wajah Novel. Kedua mata Novel mengalami kerusakan akibat serangan tersebut.