news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Pakistan Buka Sebagian Wilayah Udara untuk Penerbangan Komersial

1 Maret 2019 18:14 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Warga membawa bendera Pakistan di tengah konflik dengan India Foto: Reuters/Mohsin Raza
zoom-in-whitePerbesar
Warga membawa bendera Pakistan di tengah konflik dengan India Foto: Reuters/Mohsin Raza
ADVERTISEMENT
Pakistan membuka sebagian wilayah udara mereka untuk penerbangan komersial. Baru pekan depan seluruh wilayah udara Pakistan dibuka untuk penerbangan.
ADVERTISEMENT
Diberitakan Reuters, keputusan ini diumumkan Badan Aviasi Sipil Pakistan pada Jumat (1/3). Keputusan ini diambil sebagai bentuk meredam ketegangan dengan India di Kashmir.
Ada empat bandara di Pakistan yang kembali dibuka untuk operasional penerbangan, yaitu Karachi, Islamabad, Peshawar, dan Quetta. "Empat bandara ini akan melanjutkan operasi penerbangan sebagian hari ini," kata juru bicara Badan Aviasi Sipil Pakistan.
Dia mengatakan, wilayah udara dan bandara Pakistan akan dibuka sepenuhnya pada Senin, 4 Maret pukul 13.00 waktu setempat.
Sebelumnya Pakistan menutup wilayah udara mereka karena ketegangan dengan India di Kashmir. Pakistan menembak jatuh dua jet tempur India dan menawan pilotnya.
Pemerintahan Imran Khan menginginkan ketegangan diredam, salah satunya dengan cara membebaskan pilot India.
ADVERTISEMENT
Akibat penutupan wilayah udara, penerbangan menuju Eropa atau Asia terganggu. Salah satu imbasnya adalah penerbangan maskapai Belanda KLM ke Indonesia, Malaysia, dan Singapura.