PAN: GNPF dan Alumni 212 Mungkin Masuk Timses Prabowo

19 September 2018 18:52 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sekjen PAN, Eddy Soeparno. (Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Sekjen PAN, Eddy Soeparno. (Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan)
ADVERTISEMENT
Sekjen PAN Eddy Soeparno mengungkapkan bahwa struktur dan nama-nama tim pemenangan Prabowo Subianto-Sandiaga Uno masih dalam tahap finalisasi. Menurutnya, ada beberapa tambahan nama yang akan dimasukkan ke dalam timses, di antaranya ulama dari perwakilan GNPF dan Alumni 212.
ADVERTISEMENT
“Ada beberapa nama yang masih kami tunggu konfirmasi karena satu dan lain pertimbangan mereka minta waktu. Tapi karena besok sudah harus daftar ke KPU, maka kami sudah berikan info kepada yang bersangkutan untuk segera berikan konfirmasi,” kata Eddy di Jalan Kertanegara, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Rabu (19/9).
“(Ulama) dipertimbangkan (masuk timses). Ada GNPF dan 212 perwakilannya,” imbuh Eddy.
Selain itu, lanjut Eddy, rapat finalisasi timses ini juga membahas penempatan orang-orang di masing-masing direktorat. Sebab, menurut Eddy, penempatan tersebut bukan hal mudah, diperlukan komitmen dan kerja keras dari mereka yang masuk di dalam struktur pemenangan.
“(Misalnya) masing-masing (nama) bisa ukur jika yang bersangkutan jadi caleg apakah bisa kerja optimal atau tidak. Itu jadi bahan pertimbangan bagi kita dan yang bersangkutan untukk diduduki di tempat bisa kerja maksimal,” terang Eddy.
ADVERTISEMENT
Yang jelas, lanjut Eddy, struktur timses akan dirampungkan malam ini karena besok harus didaftarkan ke KPU.
“Nanti ada penyampaian resmi hasil dari finalisasi yang akan kami sampaikan ke KPU pada besok sore,” tutupnya.