Pelaku Persekusi Ustaz Somad Dilaporkan Juga Soal Ujaran Kebencian

12 Desember 2017 22:35 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ismar Syafruddin  (Foto: Ainul Qalbi/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Ismar Syafruddin (Foto: Ainul Qalbi/kumparan)
ADVERTISEMENT
Pelaku dugaan persekusi terhadap Ustaz Abdul Somad di Bali beberapa waktu lalu sudah dilaporkan oleh sejumlah pengacara ke Bareskrim Polri. Beberapa orang perwakilan ormas, termasuk anggota DPD asal Bali, Arya Wedakarna, dilaporkan karena diduga melakukan persekusi dan memprovokasi warga Bali saat Abdul Somad mengadakan ceramah di sana beberapa waktu lalu.
ADVERTISEMENT
"Pertama ujaran kebencian dan provokasi, jadi akibat provokasi ini masyarakat melakukan penghadangan Ustaz Abdul Somad dan mempersekusinya. Selain terkait tindakan persekusi itu, juga karena ada ormas yang terlibat saya juga melaporkan sesuai UU Ormas," kata Ismar Syafruddin salah satu pelapor saat ditemui di Bareskrim Polri, Gambir, Jakarta Pusat, Selasa (12/12).
Ismar mengatakan, dalam laporan itu salah satunya terkait tindakan provokasi dan ujaran kebencian yang diduga dilakukan oleh Arya Wedakarna. "Itu kalau kita buka media sosialnya dia luar biasa, ada banyak komentar-komentar yang luar biasa dan ini yang menjadi pemicu," kata Ismar.
Ismar Syafruddin dan tim kuasa hukum (Foto: Ainul Qalbi/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Ismar Syafruddin dan tim kuasa hukum (Foto: Ainul Qalbi/kumparan)
Selain Arya, ada enam orang lainnya yang dilaporkan oleh Ismar terkait tindak pidana persekusi dan pelanggaran UU Ormas. "Ada beberapa pihak tapi sejauh ini baru tujuh orang, karena di situ kan ada ratusan orang jadi tunggu perkembangan penyidikan," ujar Ismar.
Ustaz Abdul Somad mengajar di Suku Talang Mamak. (Foto: Instagram/@ustadzabdulsomad)
zoom-in-whitePerbesar
Ustaz Abdul Somad mengajar di Suku Talang Mamak. (Foto: Instagram/@ustadzabdulsomad)
Selain itu, Ismar menilai permintaan maaf yang telah dilakukan oleh Arya Wedakarna tidak sepenuh hati. "Mereka memang sudah minta maaf tapi itu tidak sepenuh hati kami akan buka persoalan ini," ujar dia.
ADVERTISEMENT
Dia mengatakan kesiapan menghadapai laporan balik jika dia dilaporkan bali oleh pihak Arya ke Polisi. "Silakan saja, saya siap," tutup Ismar.