

ADVERTISEMENT
Jenazah Presiden ke-3 RI BJ Habibie telah dimakamkan di Taman Makam Pahlawan (TMP) Kalibata, Jakarta Selatan, Kamis (12/9) siang.
ADVERTISEMENT
Setelah proses pemakaman dilaksanakan, lalu lintas di Jalan Raya Kalibata kembali dibuka oleh kepolisian.
Pantauan kumparan sekitar pukul 15.30 WIB, dua ruas jalan dari arah Pancoran dan Flyover Rawajati sudah bisa dilalui kendaraan.
Namun, karena masih banyak mobil para pelayat yang terparkir di sekitar TMP Kalibata, membuat lalu lintas macet.
Para pelayat pun hingga kini masih memenuhi TMP Kalibata, terutama masyarakat umum yang berebut ingin mendekat dan melihat secara langsung makam BJ Habibie.
Sementara Presiden Joko Widodo, Wapres Jusuf Kalla, menteri, para pejabat pemerintahan dan militer, serta tokoh nasional sudah meninggalkan lokasi.
Lalu lintas di sekitar TMP Kalibata sempat ditutup sebelum pemakaman jenazah BJ Habibie dimulai, sekitar pukul 12.00 WIB. Jenazah BJ Habibie dimakamkan di samping makam istrinya, Hasri Ainun Habibie.
ADVERTISEMENT
Pemakaman jenazah BJ Habibie pun ramai dipadati para pelayat dari berbagai kalangan, mulai dari para pejabat, tokoh nasional, artis, hingga masyarakat.