Pendukung Padati Kediaman Prabowo, Hadiri Sujud Syukur Kemenangan

19 April 2019 13:47 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Suasana acara sujud syukur kemenangan di depan kediaman Prabowo di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan. Foto: Nugroho Sejati/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Suasana acara sujud syukur kemenangan di depan kediaman Prabowo di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan. Foto: Nugroho Sejati/kumparan
ADVERTISEMENT
Kubu paslon 02 Prabowo-Sandiaga menggelar acara sujud syukur kemenangan yang diadakan di Kediaman Prabowo di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan, Jumat (19/4).
Suasana acara sujud syukur kemenangan di depan kediaman Prabowo di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan. Foto: Maulana Ramadhan/kumparan
Pantauan di lokasi, massa pendukung Prabowo-Sandi mulai memadati kediaman Prabowo usai salat Jumat. Para pendukung kebanyakan menunaikan ibadah salat Jumat di Masjid Al-Azhar dan Masjid At-Taqwa yang tidak jauh dari lokasi.
Suasana acara sujud syukur kemenangan di depan kediaman Prabowo di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan. Foto: Nugroho Sejati/kumparan
Titik kumpul massa dipusatkan di depan Kediaman Prabowo yang terdapat sebuah panggung yang berukuran cukup besar.
Suasana acara sujud syukur kemenangan di depan kediaman Prabowo di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan. Foto: Nugroho Sejati/kumparan
Massa juga tampak meluber hingga ke Jalan Sriwijaya I yang tidak jauh dari lokasi.
ADVERTISEMENT
Rangkaian acara dimulai sejak pukul 13.00 WIB dengan pembacaan doa, zikir, dan salawat. Teriakan 'Prabowo Presiden' beberapa kali digemakan oleh para pendukung.
Suasana acara sujud syukur kemenangan di depan kediaman Prabowo di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan. Foto: Maulana Ramadhan/kumparan
Rencananya acara juga akan dihadiri oleh capres Prabowo Subianto dan para petinggi Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandiaga.