Pengacara Pastikan WNA Australia Tak Terlibat Aksi Mahasiswa Papua

3 Desember 2018 21:05 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pengacara Pastikan WNA Tak Berkaitan Aksi Aliansi Mahasiswa Papua (Foto: Nuryatin Phaksy Sukowati/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Pengacara Pastikan WNA Tak Berkaitan Aksi Aliansi Mahasiswa Papua (Foto: Nuryatin Phaksy Sukowati/kumparan)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Kuasa hukum Aliansi Mahasiswa Papua, Veronica Koman, memastikan warga negara Australia Harman Ronda Amy (35) tidak ada kaitannya dengan aksi peringatan West Papua merdeka, Sabtu (1/12) lalu. Ronda menjadi salah satu orang yang diamankan di asrama mahasiswa Papua.
ADVERTISEMENT
"WNA itu tidak ikut aksi, tapi dia ikut temannya. Dia ikut makan begitu. Hanya karena berada di asrama, makan-makan, kenapa ditangkap?" kata Veronica di Kantor Kontras, Jalan Lesti, Surabaya, Senin (3/12).
Veronica juga menyesalkan aksi petugas yang dinilai terlalu curiga dengan keberadaan WNA tersebut. Bahkan, Veronica mengaku harus mendampingi Ronda saat memberikan keterangan kepada pihak Imigrasi tentang tujuannya ke Indonesia.
"Kenapa kok khawatir sekali dengan WNA? Dia bukan jurnalis juga. Di Imigrasi saya juga minta terkait perspektif ini. Alasannya, dia diamankan karena berada di tempat masalah, makanya diamankan," tegas Veronica.
Pasport Warga Australia yang Ikut Demo Papua Merdeka di Surabaya (Foto: beritajatimcom)
zoom-in-whitePerbesar
Pasport Warga Australia yang Ikut Demo Papua Merdeka di Surabaya (Foto: beritajatimcom)
"Dia itu sebenarnya berkunjung sebagai turis saja, dia sedang berlibur. Ada yang bilang itu pacarnya si A, ya kan di AMP ada ratusan orang," imbuhnya.
ADVERTISEMENT
Ronda menjadi salah satu orang yang diamankan saat personel kepolisian menggerebek asrama mahasiswa Papua, Surabaya, Minggu (2/12). Penggerebekan tersebut dilakukan usai Aliansi Mahasiswa Papua menggelar aksi memperingati West Papua Merdeka, Sabtu (1/12) malam.
Setelah diperiksa di Polrestabes Surabaya, Ronda lalu dibawa ke Imigrasi Surabaya untuk dimintai keterangan lebih lanjut soal alasannya berada di Indonesia.