Perempuan Iran Diserang Aparat karena Nonton Bola di Stadion

11 Juni 2019 17:15 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi pendukung wanita Iran. Foto: Getty Images/Mario Tama
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi pendukung wanita Iran. Foto: Getty Images/Mario Tama
ADVERTISEMENT
Sejumlah perempuan di Iran yang ingin menonton pertandingan sepak bola di ibu kota Teheran, dipukuli oleh aparat keamanan. Kejadian ini terjadi saat timnas Iran bersua timnas Suriah di Teheran.
ADVERTISEMENT
Menurut keterangan Komite Perempuan di Dewan Nasional Pertahanan Iran ada dua perempuan dijebloskan ke dalam penjara. Nasib mereka pun masih samar.
Menurut saksi mata perempuan yang tidak ditangkap, siksaan yang diterimanya bukan cuma fisik. Mereka juga mendapat siksaan secara verbal.
"Seorang tentara menaruh kakinya di dada seorang wanita, mengambil ponselnya dan merebut tasnya," sebut seorang saksi mata sembari menangis, seperti dikutip dari Independent, Selasa (11/6).
"Seorang pasukan keamanan menyerang kami dan menyeret seorang perempuan," sambung dia.
Sementara itu saksi mata lainnya mengakui bahwa selain ditendang dan dipukul, aparat keamanan juga mencela perempuan yang datang ke stadion.
"Kami tidak tahu apa salah kami, beberapa dari kami sedang antre di sebelah barat stadion. Kami tidak bernyanyi, bahkan kami tak berbicara. Kami juga tidak memegang bendera Iran," kata saksi lainnya.
ADVERTISEMENT
Hingga kini, belum ada pernyataan pemerintah Iran mengenai kejadian tersebut. Namun, diduga hanya perempuan Iran yang dilarang masuk stadion, pendukung perempuan dari Suriah diizinkan menonton.
Sejak Revolusi Islam Iran tahun 1979, negara mayoritas Syiah itu melarang perempuan masuk ke stadion sepak bola. Bahkan rezim saat ini diduga mengerahkan pasukan khusus untuk menghalau pendukung perempuan masuk ke stadion.