news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Perusahaan di Inggris Beri Karyawan Hari Cuti Khusus untuk Masturbasi

15 November 2018 7:20 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi masturbasi (Foto: windsing/Pixabay)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi masturbasi (Foto: windsing/Pixabay)
ADVERTISEMENT
Sebuah perusahaan di Inggris punya cara unik untuk meningkatkan produktivitas karyawannya. Mereka memberikan jatah cuti bagi para karyawannya untuk melakukan masturbasi.
ADVERTISEMENT
Mirror melaporkan bahwa perusahaan mainan seks asal Inggris bernama LELO itu memberikan cuti dengan harapan bisa meningkatkan rasa bahagia, mengurangi stres, dan meningkatkan produktivitas.
LELO sendiri menjelaskan bahwa keputusan ini berdasarkan survei yang mereka lakukan kepada lebih dari 2 ribu orang Inggris tentang apa yang membuat mereka bahagia. Survei mengungkap bahwa 78 persen peserta riset mengatakan orgasme membuat mereka bahagia, meski dengan dan/atau tanpa pasangan.
Selain itu, 66 persen orang mengaku merasa lebih produktif setelah mendapatkan orgasme, dan 40 persen mempercayai bahwa mereka mendapat manfaat efek positif tersebut hingga lima hari ke depannya.
"Dan berdasarkan hasil riset ini, kami dengan bangga memperkenalkan inisiatif yakni kami memberikan para para karyawan kami di Inggris 'hari mencintai diri sendiri' hingga empat hari per tahunnya," kata Rachael Nsofor, juru bicara LELO UK, dikutip dari Mirror.
ADVERTISEMENT
"Merasa terpuaskan secara seksual adalah sesuatu yang kita di LELO UK anggap adalah bagian dari hak asasi manusia," tambah dia.
Ia berharap "cuti untuk masturbasi" ini bisa membantu rekan-rekan kerjanya menemukan apa yang membuat mereka merasa bahagia dan meningkatkan produktivitas mereka setelah kembali masuk.
Hubungan ukuran penis dengan kesuburan pria (Foto: Shutterstock)
zoom-in-whitePerbesar
Hubungan ukuran penis dengan kesuburan pria (Foto: Shutterstock)
Manfaat masturbasi
Science Alert sebelumnya pernah memberitakan bahwa sekitar 95 persen pria dan sekitar 72 persen perempuan pernah melakukan masturbasi.
Masturbasi punya manfaat positif bagi tubuh, salah satunya dengan membuat tubuh melepaskan zat endorfin, senyawa kimia yang membuat seseorang merasa senang dan memiliki pengaruh positif bagi kekebalan tubuh. Selain itu, kegiatan ini juga bisa membuat orang lebih mudah tidur.
Khusus bagi pria, masturbasi disebut bisa membantu menurunkan risiko kanker prostat dan meningkatkan kualitas sperma yang mereka miliki.
ADVERTISEMENT