Pesan Jokowi Usai Pencoblosan: Kembali Kerja Keras Bangun Indonesia

20 April 2019 17:32 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Calon Presiden petahana nomor urut 01 Joko Widodo (kiri) mengunjungi Mal Grand Indonesia, Jakarta, Sabtu (20/4). Foto: ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat
zoom-in-whitePerbesar
Calon Presiden petahana nomor urut 01 Joko Widodo (kiri) mengunjungi Mal Grand Indonesia, Jakarta, Sabtu (20/4). Foto: ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat
ADVERTISEMENT
Proses pencoblosan Pileg dan Pilpres 2019 telah dilakukan pada 17 April. Capres petahana Joko Widodo berpesan kepada masyarakat untuk kembali ke aktivitas masing-masing dan membangun negara Indonesia.
ADVERTISEMENT
"Enggak ada (pesan khusus). Kita semuanya kembali kepada kehidupan sehari-hari kita, kembali bekerja keras, kembali membangun negara ini," kata Jokowi di mal Grand Indonesia, Jakarta Pusat, Sabtu (20/4).
Dia menjelaskan perbedaan pilihan politik dalam pesta demokrasi merupakan hal yang lumrah. Hasil pemilu, Jokowi menegaskan merupakan kehendak rakyat yang telah ditentukan di hari pencoblosan.
Mantan Gubernur DKI itu mengimbau masyarakat menjaga persatuan. Sedangkan, untuk hasil Pileg dan Pilpres 2019, Jokowi meminta masyarakat bersabar menunggu pengumuman resmi dari KPU.
"Semuanya sabar, semuanya sabar menunggu penghitungan dari KPU. Menunggu penghitungan resmi dari KPU ya," ucapnya. Jika sesuai jadwal, pengumuman hasil Pemilu 2019 akan diumumkan KPU pada 22 Mei.
Calon Presiden petahana nomor urut 01 Joko Widodo berfoto dengan masyarakat saat mengunjungi Mal Grand Indonesia, Jakarta, Sabtu (20/4). Foto: ANTARA FOTO/M Risyal Hidayat
Terkait isu ketakutan pengusaha terjadi chaos karena pemilu, Jokowi tak banyak bicara. Dirinya menegaskan saat ini kondisi Indonesia dalam keadaan baik.
ADVERTISEMENT
"Enggak (chaos). Kita santai semua gini, gimana kok," kata Jokowi.
Presiden Joko Widodo berfoto bersama masyarakat saat berkunjung ke Grand Indonesia, Jakarta Pusat. Foto: Andesta Herli Wijaya/kumparan
Jokowi berada di mal Grand Indonesia untuk berjalan-jalan dan makan siang. Dia tampak didampingi Ketua TKN Jokowi-Ma'ruf Erick Thohir hingga Wishnutama Kusubandio.
Kehadiran Jokowi di mal itu menarik perhatian masyarakat. Mereka mengerumuni Jokowi untuk sekadar bersalaman ataupun meminta foto bersama.