PKS Senang Dahnil Jadi Jubir Prabowo: Permudah Interaksi dengan Warga

29 Juli 2019 14:41 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Dahnil Anzar di Kertanegara, Jakarta Selatan. Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Dahnil Anzar di Kertanegara, Jakarta Selatan. Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan
ADVERTISEMENT
PKS menyambut baik langkah Ketua Umum Partai Gerindra, Prabowo Subianto, yang mengangkat Dahnil Anzar Simanjuntak sebagai juru bicaranya. Bagi PKS, Dahnil punya kapasitas jadi juru bicara Prabowo.
ADVERTISEMENT
"Kami senang sekali, Dahnil Anzar adalah anak muda berkapasitas dan memudahkan Bapak Prabowo. Buat saya ini bagus sekali," kata Ketua DPP PKS, Mardani Ali Sera, usai memimpin rapat komisi ll DPR RI di ruang Wisma Sabha Kantor Gubernur Bali, Denpasar, Bali, Senin (29/7).
Menurut Mardani, Dahnil yang aktif di media sosial, memudahkan komunikasi antara Prabowo dan pendukungnya.
"Bagaimanapun pimpinan Bapak Prabowo itu punya banyak kesibukan. Dengan adanya Dahnil yang aktif di sosial media masyarakat bisa berinteraksi dan itu bagus," ujar Mardani.
Ali Mardani Sera di kantor Gubernur Bali. Foto: Denita br Matondang /kumparan
Sebelumnya, mantan Ketua Umum Pimpinan Pemuda Muhammadiyah itu ditunjuk sebagai juru bicara Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto. Dahnil sebelumnya merupakan koordinator jubir Badan Pemenangan Nasional (BPN) Prabowo-Sandi. Penunjukan tersebut, disampaikan Prabowo melalui akun Twitternya @prabowo, Minggu (28/7).
ADVERTISEMENT
Dahnil mengatakan bergabungnya dia menjadi kader berdasarkan permintaan Prabowo. Bahkan, kata Dahnil, ajakan bergabung itu sudah disampaikan sejak pembubaran BPN.
"Jadi Pak Prabowo katakan 'kamu sudah basah, sekalian berenang di sini'. Karena saya orang kampus, dia bilang saya bisa tetap di kampus, dan ambisi saya tentu bisa mengejar profesor," kata Dahnil kepada wartawan, Senin (29/7)
"Tetapi tentu di politik, ketika Pak Prabowo meminta dan selama satu tahun ini saya banyak berdiskusi dengan Pak Prabowo sehingga terus terang saya tertarik dengan visi besar beliau dan visi besar itu diinvestasikan lewat Gerindra," lanjutnya.