PKS Tak Mau Buru-buru Beri Keputusan Dukung Prabowo untuk Pilpres 2019

13 April 2018 16:37 WIB
comment
4
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sohibul Iman (Foto: Fadjar Hadi/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Sohibul Iman (Foto: Fadjar Hadi/kumparan)
ADVERTISEMENT
Prabowo sudah menyatakan diri siap maju di Pilpres 2019. Tapi, dengan syarat 112 kursi di DPR, Gerindra harus berkoalisi dengan partai lain. Banyak disebut-sebut, PKS atau PAN yang akan digandeng Gerindra.
ADVERTISEMENT
Apabila Gerindra bisa menggaet PKS atau PAN, Prabowo dipastikan bisa maju. Sejauh ini, dua partai itu belum menentukan sikap.
PKS sendiri saat dikonfirmasi kumparan (kumparan.com), tak mau terburu-buru memberikan dukungan koalisi untuk Gerindra.
"InsyaAllah PKS akan berikan kepastian paling telat awal Agustus," kata Presiden PKS Sohibul Iman, Jumat (13/4). Pendaftaran Capres-Cawapres 2019 berlangsung pada 4-10 Agustus 2018.
Sementara itu, Ketua DPP PKS Mardani Ali Sera soal deklarasi Prabowo menyambut baik. Menurut dia, semuanya jadi terang benderang setelah deklarasi tersebut.
"Bagus. Lebih cepat lebih baik bagi publik karena memberi kepastian. Tidak membeli kucing dalam karung," beber dia.
Namun untuk langkah lebih lanjut soal dukungan, Mardani menyebut, mesti ada pembicaraan dengan posisi setara.
ADVERTISEMENT
"Siap musyawarah bersama untuk langkah selanjutnya," tutup Mardani.
Prabowo Subianto di Rakornas Gerindra (Foto: Dok. Gerindra)
zoom-in-whitePerbesar
Prabowo Subianto di Rakornas Gerindra (Foto: Dok. Gerindra)