Polda Metro Jaya Akan Tambah 81 Kamera Tilang CCTV September 2019

1 Juli 2019 16:08 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Uji coba tilang CCTV (ETLE) di Jakarta dimulai 1 Oktober 2018 Foto: ANTARA FOTO/Galih Pradipta
zoom-in-whitePerbesar
Uji coba tilang CCTV (ETLE) di Jakarta dimulai 1 Oktober 2018 Foto: ANTARA FOTO/Galih Pradipta
ADVERTISEMENT
Ditlantas Polda Metro Jaya menambah 10 titik penerapan tilang elektronik atau Electronic Traffic Law Enforcement (ETLE) atau tilang CCTV pada Juli 2019. Jumlah ini kamera yang digunakan nantinya akan bertambah kembali pada September 2019.
ADVERTISEMENT
Kasie STNK Ditlantas Polda Metro Jaya Kompol Arif Fazzlurahman mengatakan instansinya bekerja sama dengan Pemprov DKI Jakarta akan menyediakan 81 kamera. Pengadaan kamera itu mulai dilakukan pada September 2019.
“Jadi Polda Metro Jaya mendapat dukungan dari Pemprov DKI Bapak Gubernur (Anies Baswedan) yang direncanakan ditambah lagi menjadi 81 titik di seluruh wilayah DKI Jakarta. Tidak hanya di Jakarta Pusat, Sudirman - Thamrin namun seluruh wilayah DKI Jakarta. Jalur-jalur penting yang rawan pelanggaran ataupun mempunyai akses objek vital cukup tinggi,” kata Arif yang mendapat wewenang menjelaskan sistem ETLE.
Arif mengatakan sejak sistem ETLE diterapkan di Jalan Sudirman - Thamrin pada September 2018, angka pelanggaran lalu lintas di wilayah tersebut menurun hingga 44 persen. Ia berharap penambahan kamera dan lokasi penerapan ETLE bisa kembali menekan angka pelanggaran lalu lintas meski saat ini baru bertambah 10 titik.
ADVERTISEMENT
“Kita akan coba mulai 1 Juli ini bagaimana efek ini timbul pada masyarakat. Harapannya di atas 50 persen bisa menurun secara signifikan khusunya pelanggaran ganjil genap dan membahayakan pengendara lain seperti menggunakan HP,” kata Arif.
Adapun 10 titik baru penerapan ETLE sebagai berikut:
1. Jembatan penyeberangan orang (JPO) MRT Bundaran Senayan
2. JPO MRT Polda Semanggi
3. JPO depan Kementerian Pariwisata
4. Jembatan penyeberangan MRT dekat Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Republik Indonesia
5. Flyover Jalan Layang Non Tol Sudirman ke Thamrin
6. Flyover Jalan Layang Non Tol Thamrin ke Sudirman
7. Simpang bundaran Patung Kuda
8. Simpang TL Sarinah Bawaslu
9. Simpang TL Sarinah Starbucks
10. JPO Plaza Gajah Mada
ADVERTISEMENT