Polisi Fokus Amankan Pengunjung Sidang Setya Novanto

13 Desember 2017 9:58 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Polisi di PN Tipikor jelang sidang Setya Novanto (Foto: Fitra Andrianto/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Polisi di PN Tipikor jelang sidang Setya Novanto (Foto: Fitra Andrianto/kumparan)
ADVERTISEMENT
Suasana pengamanan di Pengadilan Tipikor Jakarta menjelang sidang e-KTP Setya Novanto tampak lebih ketat daripada biasanya. Polisi memenuhi gedung Pengadilan Tipikor baik di luar maupun di dalam.
ADVERTISEMENT
Kapolsek Kemayoran Kompol Saiful menjelaskan, pihaknya mendapat bantuan dari Polres Jakarta Pusat dan Polda Metro Jaya dalam mengamankan sidang kali ini. Total ada 70 personel kepolisian yang diterjunkan.
"Ada 70 personel yang kita plotting di dalam maupun di luar. Kita sifatnya membantu pihak pengadilan maupun KPK," ujar Saiful di Pengadilan Tipikor, Kemayoran, Jakarta Pusat, Rabu (13/12).
Saiful mengatakan, pihaknya akan lebih fokus dalam mengamankan pengunjung. Setiap pengunjung yang akan masuk ke Pengadilan Tipikor diperiksa apakah membawa makanan atau benda-benda lain yang dinilai membahayakan.
Setya Novanto tiba di Tipikor (Foto: Fitra Andrianto/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Setya Novanto tiba di Tipikor (Foto: Fitra Andrianto/kumparan)
Setiap harinya seluruh pengunjung yang akan masuk ke Pengadilan Tipikor memang harus melewati pemeriksaan menggunakan metal detector. Barang bawaan pengunjung juga diperiksa melalui mesin x-ray. Namun hari ini polisi juga turut mengawasi pengunjung.
ADVERTISEMENT
"Pengunjung kita fokuskan dilarang bawa makanan atau benda-benda yang berbahaya di dalam. Kita bantu PN," tuturnya.
Saat ini Setya Novanto sudah hadir di gedung Tipikor. Dia tampak mengenakan kemeja putih dan rompi oranye KPK. Novanto dikawal sejumlah polisi sebelum masuk ke gedung Pengadilan Tipikor.