Polisi: Jakarta Siaga Satu

13 Mei 2018 11:40 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kapolda Metro Jaya Irjen Idham Aziz (Foto: Diah Harni/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Kapolda Metro Jaya Irjen Idham Aziz (Foto: Diah Harni/kumparan)
ADVERTISEMENT
Polda Metro Jaya menetapkan Jakarta, Depok, Tangerang dan Bekasi dalam kondisi siaga I. Hal ini disampaikan melalui telegram Kapolda Metro Jaya Drs. Idham Azis.
ADVERTISEMENT
Penetapan status siaga I ini dipicu oleh ledakan bom yang terjadi 3 gereja di Surabaya, Jawa Timur.
"Mencermati terjadinya ledakan bom di 3 lokasi gereja di Surabaya, Jatim. Guna menciptakan sitkamtibnas yang aman dan kondusif dan terkendali terkait ledakan bom 3 lokasi di Surabaya. Maka diperintahkan, 13 Mei 2018, pukul 08.00 WIB, status kesiapsiagaan seluruh jajaran Polda Metro Jaya dinyatakan dalam status siaga I," bunyi telegram tersebut, Minggu (13/5).
Idham tidak merinci sampai kapan status siaga I ini akan berlangsung. "Status siaga I sampai ada ketentuan lebih lanjut," jelasnya.
Tiga bom meledak secara serentak di Surabaya, Jawa Timur, Minggu (13/5). Bom meledak di 3 gereja yaitu Gereja Santa Maria Tak Bercela, GKI Diponegoro, dan GPPS Sawahan, Jawa Timur. Hingga saat ini korban tewas 9 orang dan korban luka mencapai 40 orang.
ADVERTISEMENT