Polisi Mulai Terapkan Sistem One Way Parsial di Tol Cipali

18 Juni 2018 20:18 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kondisi tol cipali. (Foto:  Dok Lintas Marga Sedaya)
zoom-in-whitePerbesar
Kondisi tol cipali. (Foto: Dok Lintas Marga Sedaya)
ADVERTISEMENT
Polisi mulai memberlakukan sistem satu arah (one way) di Tol Cipali, tepatnya di KM 126. Hal ini dilakukan untuk mengurai kepadatan kendaraan dari arah Jawa Tengah yang menuju Jakarta.
ADVERTISEMENT
“Sementara jalur Jakarta-Cirebon yang keluar kami berhentikan sementara. Karena dari sana contraflow masuk di KM 123 sampai KM 127, kami tunggu setelah dikuras, kami buka lagi, buka tutup,” kata Kakorlantas Irjen Pol Royke Lumow di KM 125 Tol Cipali, Jawa Barat, Senin (18/6).
Sistem satu arah ini, kata Royke, akan diberlakukan kondisional. Artinya polisi tidak memiliki batasan waktu tertentu untuk menerapkan sistem ini, karena semua bergantung pada arus kendaraan dari Jawa Tengah.
Kakorlantas Royke Lumowa di Tol Cipali (Foto: Reki Febrian/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Kakorlantas Royke Lumowa di Tol Cipali (Foto: Reki Febrian/kumparan)
“Kita lihat nanti dari Jateng. Sampai malam (bahkan) sampai pagi pun bisa,” tuturnya.
Royke juga mengungkapkan beberapa jalur tol lainnya juga akan menerapkan sistem ini. Termasuk tol Cikampek akan diberlakukan sistem satu arah apabila terjadi penumpukan kendaraan.
“Cikampek lagi siap-siap one way. Cikampek sudah pentahapan pengurangan. Saya tinggal menunggu laporan. Kalau sudah oke, Cikampek (diberlakukan) one way dari Cikarut (Cikarang Utama) ke Cawang, kemudian Dawuan ke Cawang,” pungkasnya.
ADVERTISEMENT