Polri Gelar Video Conference, Tak Khusus Bahas Isu Kepulangan Rizieq

19 Februari 2018 9:57 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Wakapolri Syafruddin  (Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Wakapolri Syafruddin (Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan)
ADVERTISEMENT
Hari ini Polri mengadakan video conference dengan seluruh jajaran Kapolda yang ada di Indonesia. Pertemuan yang diadakan secara tertutup ini akan membahas berbagai macam hal, salah satunya mengenai pengamanan tempat ibadah serta tokoh agama dan para ulama.
ADVERTISEMENT
"Pagi ini kita melaksanakan video conference dengan pembahasan tunggal, yaitu pengamanan tempat-tempat ibadah, tokoh-tokoh agama dan para ulama," ujar Wakapolri Komjen Pol Syafruddin jelang video conference di ruang Rupatama Mabes Polri, Jalan Trunojoyo, Jakarta Selatan, Senin (19/2).
Para kapolda diminta untuk mempersiapkan masukan-masukan, gambaran dan pemecahan, baik dalam bentuk operasi rutin atau operasi khusus terhadap pengamanan tempat ibadah, tokoh agama, ulama dan para ustaz.
Ada beberapa Polda yang diberikan kesempatan pertama untuk menyampaikan bentuk pengamanannya dalam video conference ini.
"Saya berikan 3 kesempatan kepada Kapolda Jawa Barat, Jawa Timur dan Yogyakarta, karena TKP-nya banyak di sana," kata Syafruddin, sebelum meminta awak media untuk meninggalkan lokasi pertemuan.