PPP Yakin Ma'ruf Amin Lolos Tes Kesehatan: Kami Usung Kandidat Sehat

12 Agustus 2018 13:05 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Jokowi dan Ma'ruf Amin di Gedung Medical Check Up RSPAD Gatot Soebroto Jakarta (12/8). (Foto: Dok. Agus Suparto)
zoom-in-whitePerbesar
Jokowi dan Ma'ruf Amin di Gedung Medical Check Up RSPAD Gatot Soebroto Jakarta (12/8). (Foto: Dok. Agus Suparto)
ADVERTISEMENT
Pasangan calon Joko Widodo-Ma'ruf Amin menjalani tes kesehatan untuk Pilpres 2019 di RSPAD Gatot Soebaroto, Jakarta. Muncul spekulasi salah satu kandidat bisa gagal dalam tes kesehatan sehingga perlu diganti oleh kandidat yang lain.
ADVERTISEMENT
Dalam hal ini, Ma'ruf Amin yang sudah berusia 75 tahun dikhawatirkan tidak memenuhi syarat cawapres. Syarat itu dalam peraturan KPU disebut: mampu secara rohani dan jasmani untuk melaksanakan tugas dan kewajiban sebagai presiden dan wakil presiden.
PPP sebagai pendukung sekaligus parpol pertama yang menyodorkan Ma'ruf Amin sebagai cawapres, menolak keras spekulasi tersebut. Apalagi dibumbuhi narasi Ma'ruf MD bisa menggantikan oleh Mahfud MD.
"Pertama, kami menyodorkan orang itu lahir dan batin penuh keyakinan bahwa beliau memenuhi syarat yang ditentukan untuk menjadi capres-cawapres. Insyaallah kami yakin beliau sangat sehat," ucap Waketum PPP Reni Marlinawati kepada kumparan, Minggu (12/8).
Calon presiden petahana Joko Widodo bergandengan tangan dengan calon wakil presiden Ma'ruf Amin usai menyampaikan pidato politik di Gedung Joang 45, Jakarta, Jumat (10/8/2018). (Foto:  ANTARA FOTO/Puspa Perwitasari)
zoom-in-whitePerbesar
Calon presiden petahana Joko Widodo bergandengan tangan dengan calon wakil presiden Ma'ruf Amin usai menyampaikan pidato politik di Gedung Joang 45, Jakarta, Jumat (10/8/2018). (Foto: ANTARA FOTO/Puspa Perwitasari)
Reni mengingatkan tidak baik menduga atau memprediksi sesuatu yang negatif. PPP percaya pada kredibilitas dokter yang memeriksa kesehata, karena profesi itu sangat dipertaruhkan.
ADVERTISEMENT
"Kami yakin Pak Ma'ruf Amin sangat sehat dan karena itu kami mohon doa agar beliau tetap sehat," ujar Wakil Ketua Komisi X DPR itu.
Reni justru mengharapkan kepada masyarat untuk mendokan pasangan Jokowi-Ma'ruf Amin tetap sehat dan terpilih hingga menjalani pemerintahan periode 2019-2024. "Saya mohon doa agar ini berjalan lancar dan Jokowi kembali memimpin," ucap Reni.
Dalam Peraturan KPU Nomor 22 Tahun 2018 tentang Pencalonan Peserta Pilpres, kandidat yang tak lolos kesehatan bisa diganti dengan kandidat baru yang diajukan parpol. Isitilah yang digunakan adalah 'mampu atau tidak mampu secara rohani dan jasmani untuk melaksanakan tugas dan kewajiban sebagai presiden dan wakil presiden.
ADVERTISEMENT
Pasal 24 peraturan itu menjelaskan:
(1) Dalam hal berdasarkan hasil verifikasi dokumen perbaikan bakal pasangan calon dinyatakan tidak memenuhi syarat, KPU meminta kepada partai politik atau gabungan partai politik pengusul untuk mengusulkan bakal pasangan calon baru sebagai pengganti.
"Ya bisaa (diganti yang tak lolos tes)," ucap Komisioner KPU Evi Novida Ginting kepada kumparan.