Prabowo Rapat Bersama DPP dan DPD Gerindra di Kertanegara

30 Agustus 2018 18:46 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Muzani di Kertanegara (Foto: Reki Febrian/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Muzani di Kertanegara (Foto: Reki Febrian/kumparan)
ADVERTISEMENT
Ketum Gerindra Prabowo Subianto mengadakan rapat internal bersama pengurus DPP dan DPD di kediamannya di Jalan Kertanegara, Jakarta Selatan untuk membahas Pilpres 2019.Pantuan di lokasi, Kamis (29/8), sejak pukul 18.00 WIB, kader Gerindra sudah terlihat mulai ramai mendatangi kediamanan Prabowo.
ADVERTISEMENT
Waketum Gerindra Rachmawati Soekarnoputri terlihat tiba dengan menggunakan mobil sedan berwarna silver. Selain itu, Waketum Gerindra Sugiyono, anggota Dewan Pembina Partai Gerindra Djoko Santoso juga telah tiba di kediaman Prabowo. Tampak pula Sekjen Gerindra Ahmad Muzani dan politikus Gerindra Ferry Juliantono.
Politikus Gerindra, Sudirman Said, yang terlihat keluar dari rumah Prabowo mengatakan seluruh DPD diundang oleh Prabowo dalam rapat internal. Sedangkan kedatangannya, untuk melaporkan perkembangan relawannya di Jawa Tengah.
"Ada rapat internal, seluruh DPD diundang. Kalau saya tadi lapor beberapa hal perkembangan," ujar Sudirman.
"Saya kan masih keliling Jateng di samping siap-siap untuk dapil juga terus menjaga hubungan dengan para relawan-relawan," imbuhnya.
Sudirman mengatakan, relawannya di Jawa Tengah, sudah mendesak agar Prabowo segera mendeklarasikan mereka sebagai relawan Prabowo-Sandi. Ia menuturkan, Prabowo merespons dengan baik dan meminta segera menjalankan keinginan tersebut.
ADVERTISEMENT
"Ini Minggu lalu kan ada pertemuan tokoh-tokoh di Jateng kemudian meminta, mereka mengusulkan supaya segera dibentuk relawan. Jadi ini datang dari bawah dan ini saya sampaikan tadi. Beliau memberi arahan jalankan saja," tutup Sudirman.
Hingga saat ini rapat masih berlangsung secara tertutup.