Puti Guntur Minta Doa Aktivis Perempuan NU Gresik

20 Maret 2018 10:47 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Puti Guntur Jadi Magnet Ibu-Ibu Pengajian (Foto: Phaksy Sukowati/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Puti Guntur Jadi Magnet Ibu-Ibu Pengajian (Foto: Phaksy Sukowati/kumparan)
ADVERTISEMENT
Safari politik terus dilakukan oleh calon Wakil Gubernur Jawa Timur Puti Guntur Soekarno jelang Pilkada Jatim. Safari politik kali ini mengambil tempat di Kota Gresik dengan agenda bersilaturahmi dengan kader perempuan Nahdliyin yaitu Aktivis Perempuan Nahdlatul Ulama.
ADVERTISEMENT
Saat Puti Guntur tiba di lokasi tepatnya di Lapangan Kompleks Pasar Ikan Modern, Jalan Raya Lamongan, Gresik, sekitar pukul 07.00 WIB, ibu-ibu dari aktivis Nahdliyin langsung menghampiri. Mereka memeluk, mengajak foto hingga menyanyikan lagu 'Kabeh Sedulur, Kabeh Makmur'.
“Sangat menyenangkan ketemu dengan ibu-ibu. Kami, kaum perempuan, yang aktif di berbagai kegiatan, rasanya seperti saling menguatkan satu sama lain,” kata Puti Guntur Soekarno di lokasi, Selasa (20/3).
"Ibu-ibu mari berselawat. Mohon doa untuk perjuangan Gus Ipul dan saya, agar lancar dalam menghadapi Pilkada Jawa Timur,” lanjut dia.
Puti Guntur Jadi Magnet Ibu-Ibu Pengajian (Foto: Phaksy Sukowati/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Puti Guntur Jadi Magnet Ibu-Ibu Pengajian (Foto: Phaksy Sukowati/kumparan)
Sementara salah satu aktivis bernama Zuleha menuturkan dirinya kagum terhadap Puti. Menurutnya, Puti merupakan sosok yang menghormati ulama.
“Kami telah mendengar tentang figur Mba Puti dari media sosial dan pemberitaan media. Beliau sangat ramah bahkan menghormati para ulama,” ucap Zuleha.
ADVERTISEMENT
Setelah selawat selesai, Puti Guntur dan para aktivis Nahdliyin melanjutkan dengan doa bersama. Aktivis perempuan Nahdlatul Ulama mendoakan Puti Guntur agar sukses di Pilkada Jatim bersama Gus Ipul.
"Semoga dengan selawat dan doa bersama ini niat Mba Puti terkabul," sahut para perempuan Nahdliyin.
Puti Guntur memulai kunjungannya ke Gresik pada Senin (19/3) kemarin diwali dengan mengunjungi makam Sunan Giri yang merupakan bagian dari Wali Songo. Setelah itu, Puti Guntur melanjutkan kunjungan ke berbagai tempat, mulai ke pengrajin kopiah hingga ke Raker PDIP Gresik.