Rail Clinic: Kereta Klinik untuk Warga Pelosok dan Korban Bencana

15 Mei 2018 12:43 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Rail Clinic di Maseng (Foto: Lolita Claudia/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Rail Clinic di Maseng (Foto: Lolita Claudia/kumparan)
ADVERTISEMENT
Di Stasiun Maseng, Ciadeng, Cigombong, Bogor, empat gerbong kereta berisi beragam fasilitas medis sudah menanti warga sejak dini hari pada Kamis (3/5). Ialah Rail Clinic, pelayanan kesehatan yang memanfaatkan jalur kereta api untuk menjangkau pengobatan di pelosok daerah khususnya di Pulau Jawa dan Sumatera
ADVERTISEMENT
Sejak diresmikan sejak tahun 2015, kereta kesehatan pertama di Indonesia ini terus melakukan inovasi dan perbaikan. Mulai dari memperluas daerah yang dilalui oleh Rail Clinic, hingga yang terbaru yakni menambah fasilitas perpustakaan di dalam gerbong kereta.
Setiap bulannya, Rail Clinic berkeliling ke daerah-daerah terpencil atau wilayah yang terkena bencana alam. Di awal bulan Mei ini, Rail Clinic singgah di Stasiun Maseng,Ciadeng, Cigombong, Bogor, untuk memberikan pengobatan gratis kepada warga terutama bagi para korban longsor yang terjadi Puncak, Bogor, pada Februari 2018 lalu.
"Bukan tanpa alasan, kedatangan Rail Clinic di Stasiun Maseng ini karena ingin memberikan pengobatan gratis terutama bagi warga yang terkena dampak longsor di Puncak, Bogor, beberapa waktu lalu," ujar Executive Vice Presiden PT KAI (Persero) Daerah Operasi (Daop) 1 Jakarta, Dadan Rusdiansyah,saat ditemui kumparan (kumparan.com) Kamis (3/5/2018).
Rail Clinic di Maseng (Foto: Lolita Claudia/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Rail Clinic di Maseng (Foto: Lolita Claudia/kumparan)
Antrean panjang sudah mengekor sejak pukul 07.00 WIB. Mulai dari balita, ibu hamil, lansia, dan difabel beramai-ramai ingin merasakan pengobatan gratis di Rail Clinic. Polsuska dan polisi setempat bersiap di titik-titik sekitar stasiun. Mereka sigap membantu setiap warga yang membutuhkan pertolongan untuk berjalan atau naik tangga menuju gerbong Rail Clinic.
ADVERTISEMENT
Fasilitas yang disediakan juga tak kalah lengkap dari rumah sakit pada umumnya. Seperti ruang poli umum, poli gigi, balita dan ibu hamil, hingga ruang operasi untuk kecelakaan. Tentu dengan dokter-dokter ahli dari daerah operasional 1 DKI Jakarta.
"Hari ini kami tim dokter dari daop 1 sedang bertugas di Rail Clinic di stasiun Maseng untuk melayani masyarakat dan warga di sekitar stasiun," ujar Fahrani dokter poli umum yang sedang bertugas.
Menurut Fahrani, Rail Clinic akan beroperasi mulai dari pukul 09.00 WIB hingga pukul 14.00 WIB. Ditargetkan pasien yang berobat mencapai 300 orang bahkan lebih. Kehadiran Rail Clinic jadi kado spesial bagi warga sekitar terutama untuk para korban longsor yang terjadi beberapa waktu lalu.
ADVERTISEMENT