news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Real Count Pilgub: NasDem Menang 10 Provinsi, Partai Demokrat Hanya 3

29 Juni 2018 22:33 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Surya Paloh (Foto: Fadjar Hadi/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Surya Paloh (Foto: Fadjar Hadi/kumparan)
ADVERTISEMENT
Hasil perhitungan sementara atau real count dari KPU di 17 wilayah yang menggelar pilgub di luar dugaan. PDIP selaku partai pemenang Pemilu 2014 justru keok di 11 provinsi.
ADVERTISEMENT
Tak hanya itu, NasDem selaku partai yang berada di posisi ke-8 di Pemilu 2014 justru menjadi partai yang paling banyak pemenangnya di pilgub kali ini.
Dari data yang berhasil dihimpun kumparan, Partai NasDem berhasil menang di 10 provinsi, yakni Sumatera Utara, Sumatera Selatan, Riau, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Kalimantan Barat, Nusa Tenggara Timur, Sulawesi Tenggara, dan Maluku.
Di bawah NasDem, partai besutan Zulkifli Hasan alias PAN menduduki posisi kedua sebagai partai yang paling banyak meraup suara. Partai ini, berhasil menang di 9 wilayah, antara lain Sumatera Utara, Sumatera Selatan, Lampung, Riau, Jawa Timur, Bali, Kalimantan Timur, Sulawesi Selatan, dan Maluku.
Sementara itu, Partai Hanura menjadi partai nomor tiga dengan jumlah wilayah yang berhasil menyabet suara di 8 provinsi. Kedelapan provinsi itu yakni Sumatera Utara, Sumatera Selatan, Jawa Barat, Jawa Timur, Bali, Kalimantan Barat, NTT, dan Maluku.
Data Quick Count Pilkada. (Foto: Putri Sarah Arifira/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Data Quick Count Pilkada. (Foto: Putri Sarah Arifira/kumparan)
Partai Golkar menjadi partai nomor 4 yang meraih kemenangan di pilgub. Partai berlambang pohon beringin ini, menang di 7 wilayah antara lain Sumatera Utara, Lampung, Jawa Timur, Kalimantan Barat, NTT, Sulawesi Tenggara, dan Maluku Utara.
ADVERTISEMENT
Selanjutnya, di pilgub kali ini, ada 2 partai yang menang di enam wilayah, yakni PKS dan PPP dengan wilayah yang berbeda-beda. Sementara itu, PDIP berada di bawah kedua partai tersebut dengan berhasil meraup suara di lima provinsi.
Di posisi dua terbawah, ada partai Geridra yang hanya menang di 4 provinsi dan Partai Demokrat, di 3 provinsi. Partai Gerindra, berhasil meraih kemenangan di sejumlah provinsi seperti Sumatera Utara, Kalimantan Timur, Maluku, dan Papua.
Sedangkan Partai Demokrat, berhasil mengantongi suara terbanyak Jawa Tengah, Jawa Timur, NTB.